Handra, Novi
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengembangan LKPD PAI Berbasis Pendekatan Saintifik Kelas I SD Islam Raudhatul Jannah Payakumbuh Handra, Novi; Sesmiarni, Zulfani
Jurnal Pendidikan Modern Vol. 8 No. 1 (2022): Edisi September
Publisher : STKIP Modern Ngawi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37471/jpm.v8i1.448

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan LKPD PAI dengan pendekatan Berbasis Saintifik Kurikulum 2013. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan atau Research and Development (R&D) yang mengacu pada model 4-D yang dikembangkan oleh Thiagarajan dan Sammel dengan 4 tahapan yaitu pendefinisian, perancangan, pengembangan, dan penyebaran. Penelitian ini bertujuan untuk (1) Mendeskripsikan proses pengembangan LKPD Pendidikan Agama Islam berbasis Pendekatan Saintifik, (2) mendeskripsikan kevalidan LKPD PAI yang dikembangkan melalui pendekatan saintifik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengembangan LKPD PAI yang dikembangkan dalam penelitian ini dinilai valid, praktis dan efektif. Dimana diuji oleh 3 valitator dengan nilai rata-rata total kevalidan sebesar 3,52 yang berarti baik dan dapat digunakan dengan sedikit revisi, sedangkan untuk uji praktikalitas yaitu 5 orang guru PAI yang dapat diperoleh dengan rata-rata 97,8 dengan kesimpulan sangat praktis. Dan hasil dari uji efektifitas produk LKPD PAI ini dengan jumlah rata-rata keefektifannya 3,64 dengan kriteria sangat baik dan dinyatakan Sangat Efektif. Hasil dari penelitian pengembangan ini berupa LKPD PAI Berbasis Pendekatan Saintifik yang bisa dan mudah digunakan secara langsung oleh guru dan siswa pada mata pelajaran PAI di kelas I