Rustinar, Eli
Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

MENINGKATKAN LITERASI BACA TULIS SISWA SMP MELALUI TEKNIK MENULIS SLOGAN Sahrullah, Sahrull; Rustinar, Eli; Kusumaningsih, Dewi; Kusmiarti, Reni; Hidayat, Tomi
Jurnal Membaca Bahasa dan Sastra Indonesia Vol 8, No 2 (2023): Jurnal Membaca (Bahasa dan Sastra Indonesia)
Publisher : Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30870/jmbsi.v8i2.22786

Abstract

Menulis slogan dapat meningkatkan literasi baca tulis. Tujuan penelitian ini: (1) Apa saja jenis slogan dan makna slogan yang muncul di SMPN?; (2) Bagaimana teknik menulis slogan yang mudah untuk siswa SMPN?. Penelitian menggunakan metode penelitian kualitatif, yaitu dengan mendeskripsikan dan menganalisis slogan. Data penelitian ini berupa jenis slogan, makna slogan dan teknik penulisan slogan yang terdapat di SMPN 21 Kota Bengkulu. Sumber data penelitian ini berupa hasil wawancara dengan guru bahasa Indonesia. Teknik pengumpulan data merupakan langkah yang paling utama dalam penelitian, karena tujuan utama dari penelitian adalah mendapatkan data. Tanpa mengetahui teknik pengumpulan data, maka peneliti tidak akan mendapatkan data yang memenuhi standar data yang ditetapkan. Dalam teknik pengumpulan data, peneliti menggunakan teknik data yang berupa hasil observasi, wawancara, dan dokumentasi untuk meneliti berbagai macam slogan di SMP Negeri 21 Kota Bengkulu. Hasil penelitian berdasarkan jenis-jenis slogan terdapat 3 (tiga), yaitu : Slogan Pendidikan, Slogan Motivasi, Slogan Kebersihan. Slogan di SMP Negeri 21 Kota Bengkulu berdasarkan diksi terdapat 3 (tiga) macam, yaitu : pemakaian kata bahasa, pemakaian kata pilihan umum, pemakaian jargon. Diksi yang paling banyak digunakan dalam slogan yang telah ditemukan di SMP Negeri 21 Kota Bengkulu, yaitu pemakaian kata umum.Kata Kunci: Literasi Baca Tulis, Slogan, Teknik Menulis