Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Perancangan User Interface Sistem Monitoring Akademik dan Kehadiran Siswa Terintegrasi Auto Notification berbasis Mobile dengan menggunakan Metode Human Centered Design (Studi Kasus: SMKN 6 Malang) Ramadhani, Saphira; Az-Zahra, Hanifah Muslimah
Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer Vol 7 No 6 (2023): Juni 2023
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer (FILKOM), Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perancangan User Interface Sistem Monitoring Akademik Dan Kehadiran Siswa Terintegrasi Auto Notification Berbasis Mobile dengan Menggunakan Metode Human Centered Design (Studi Kasus: SMKN 6 Malang) bertujuan untuk mempermudah siswa dan wali murid serta pihak sekolah dalam memonitoring akademik dan kehadiran siswa SMKN 6 Malang. Perancangan antarmuka pengguna ini menggunakan metode human centered design (HCD), sedangkan pengujiannya menggunakan usability testing dan system usability scale (SUS). Perancangan ini melibatkan pengguna secara langsung dengan metode pengumpulan data berupa wawancara dan analisis data. Penelitian ini melibatkan siswa, guru, dan administrator di SMKN 6 Malang. Setelah analisis data selesai, penulis melakukan perancangan antarmuka berdasar data analisis kebutuhan pengguna. Kemudian dilakukan pengujian akhir berupa pengukuran efektivitas, efisiensi, dan kemudahan terhadap prototype. Pada Usability Testing terdapat tiga kelompok pengguna diantaranya siswa dan wali murid, guru, dan administrator. Dengan score aspek efektivitas mendapatkan success rate 92.4%, 97,9%, dan 90,00%. Pada aspek efisiensi menggunakan rumus time-based efficiency mendapatkan nilai 0,207 goal/detik, 0,101 goal/detik, dan 0,109 goal/detik. Sedangkan aspek kemudahan menggunakan system usability scale (SUS) didapatkan nilai sebesar 87,41, 86,66, dan 85 yang berada pada range “Acceptable” dengan grade scale B yaitu Adjective Ratings yaitu “Excellent”.