Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

IMPLEMENTASI KEBIJAKAN PROGRAM ASRI TANPA PLASTIK (ANTIK) PADA ASPEK KETEPATAN TARGET Mahirra, Azzahra Dian; Azijah, Dewi Noor; Rizki, Mochamad Faizal
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 3 (2024): Volume 5 No. 3 Tahun 2024
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v5i3.29334

Abstract

Pada penelitian ini membahas implementasi dari Program Asri Tanpa Plastik (Antik) di Kabupaten Bogor yang didasarkan oleh Peraturan Bupati Nomor 13 Tahun 2019 Tentang Pengurangan Penggunaan Sampah Plastik dan Styrofoam. Adanya peraturan ini karena terdapat penumpukan sampah plastik di Kabupaten Bogor. Untuk mencegah melajunya penumpukan sampah berjenis plastik, serta mengurangi sampah plastik dibuatlah Program Antik ini suapaya bisa menekan jumlah sampah plastik yang dikhawatirkan dapat merugikan lingkungan hidup dan masyarakat. Digunakan aspek ketepatan target dari Richard E Matland yang memiliki tiga indikator, diantara lain (1) target sesuai dengan rencana; (2) target dalam kondisi siap; dan (3) kebijakan baru atau diperbarui. Aspek ketepatan target akan membahas bagaimana rencana dan target dari implementasi program Antik. Kualitatif menjadi desain penelitian yang diterapkan pada penelitian ini. Teknik pengumpulan data yang digunakan yakni dengan cara observasi, wawancara, dan dokumentasi. Pembahasan mengenai Program Antik ini menyimpulkan bahwa target sudah turut serta dalam program Antik dengan cara ikut menjaga lingkungan dengan mengurangi penggunaan plastik dan beralih ke tas atau wadah yang lebih ramah lingkungan.