Sudira
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA DENGAN TINGKAT KECEMASAN PASIEN PRE OPERASI SECTIO CAESAREA Sri Handayani; Sudira; Sri Mintarsih
Community Health Nursing Journal Vol. 1 No. 2 (2023): Desember
Publisher : Indonesian Journal Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Latar belakang: Dukungan keluarga yang baik akan mampu mengurangi kecemasan yang dihadapi oleh pasien pada saat akan menjalani tindakan operasi, hal ini perlu ditingkatkan sehingga mampu mengurangi beban psikologi yang dialami oleh pasien Dukungan keluarga mempunyai peranan penting sebagai upaya pencegahan dalam penurunan tingkat kecemasan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis hubungan dukungan keluarga dengan tingkat kecemasan pada pasien pre operasi sectio caesaria di Rumah Sakit JIH Solo kota Surakarta. Metode penelitian digunakan observasional analitik korelasional dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian merupakan pasien bedah sesar dengan teknik purposive sampling, digunakan sebanyak 28 pasien. Instrument penelitian berupa kuesioner dan riwayat pasien berdasarkan rekam medis bulan Januari 2023, dengan teknik analisis data univariat dan bivariat menggunakan uji korelasi dengan chi square. Hasil penelitian menunjukkan antara lain yaitu: Pasien bedah sesar sebagian besar memiliki dukungan keluarga dari 28 pasien sebanyak 18 (64%) mendapat dukungan keluarga. Tingkat kecemasan pasien sebagian besar dalam kondisi kecemasan berat sebanyak 10 (36%), dan sangat berat sebanyak 14 (50%). Kesimpulan: Terdapat hubungan antara dukungan keluarga dengan tingkat kecemasan pasien pre operasi sectio caesaria diruang kamar operasi RS JIH Solo. Keywords Dukungan keluarga, kecemasan, section caesarea