Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENILAIAN KINERJA KARYAWAN PADA UNIVERSITAS WIDYA KARTIKA SURABAYA Gary, Gary
Seminar Nasional Ilmu Terapan Vol 4 No 1 (2020): Seminar Nasional Ilmu Terapan (SNITER) 2020
Publisher : Universitas Widya Kartika Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (849.159 KB)

Abstract

Pada Universitas Widya Kartika system penilaian kinerja karyawan masih menggunakan cara dimana banyak data masih menggunakan data dari kertas, satu-satunya program yang membantu evaluasi hanyalah Microsoft Excel yang digunakan sebagai tempat pengumulan data yang dikumpulkan dan diproses. Proses penilaian ini memakan waktu, sekaligus tidak adanya sistem yang membantu menunjukan pegawai dengan nilai terbaik. Solusi yang diberikan adalah sistem evaluasi berbasis web. Berdasarkan kebutuhannya maka dipilih sistem berbasis web karena dapat diakses mudah melalui gawai apapun, dengan begitu ketika dibutuhkan akses cepat data evaluasi ,data bisa langsung di ambil melalui database sistem web yang mudah diakses dimana saja selama ada internet. Dalam pengembangan program ini menggunakan MySQL, PHP, HTML, CSS dan framework CodeIgnitor 3 dan browser sebagai alat untuk melakukan testing. Sistem ini bertujuan membantu evaluasi kinerja karyawan sekaligus memberikan rekomendasi pegawai terbaik dengan menggunkan Decision Tree dan diaharapkan dengan adanya sistem ini dapat membantu kerja HROD dalam melakukan evaluasi karyawan Universitas Widya Kartika.
ANALISIS QOS MENGGUNAKAN WIRESHARK TERHADAP KINERJA JARINGAN WLAN CV. VICTORY GLOBALINDO JAYA Gary, Gary; Maslan, Andi
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 8 No. 6 (2024): JATI Vol. 8 No. 6
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v8i6.12011

Abstract

Di era digital saat ini, jaringan yang cepat dan andal sangat penting untuk menunjang operasi bisnis, termasuk di perusahaan supplier scaffolding seperti CV. Victory Globalindo Jaya. CV. Victory Globalindo Jaya menghadapi tantangan dalam mempertahankan kinerja jaringan WLAN yang memadai untuk mendukung operasional bisnisnya. Kinerja jaringan yang kurang optimal menyebabkan terganggunya efisiensi dan produktivitas, yang dapat berdampak pada kegiatan operasional. Untuk mengatasi permasalahan ini, dilakukan analisis Quality of Service (QoS) guna mengidentifikasi parameter yang perlu ditingkatkan. Pengukuran dilakukan menggunakan aplikasi Wireshark dengan parameter utama: throughput, packet loss, delay, dan jitter, melalui observasi dua skenario berbeda, yaitu pukul 10:00 – 11:00 dan 14:00 – 15:00. Hasil analisis menunjukkan bahwa throughput berada dalam kategori "Jelek" (129.91 Kbps dan 80.32 Kbps), sementara packet loss (6.71% dan 6.11%), delay (29.77 ms dan 38.45 ms), serta jitter (29.77 ms dan 38.45 ms) berada dalam kategori baik. Kendala utama ada pada throughput, sehingga peningkatan pada parameter ini diperlukan untuk memastikan jaringan yang stabil dan mendukung operasional Perusahaan
Pengaruh Latar Belakang Pendidikan Direksi dan Struktur Kepemilikan terhadap Pengungkapan Keberlanjutan pada Perusahaan Agrikultur Indonesia: Peran Hilirisasi dan Sertifikasi sebagai Variabel Moderasi Suhardjo, Iwan; Meiliana, Meiliana; Fransiska, Fransiska; Lee, Angelica; Gary, Gary
Ekonomis: Journal of Economics and Business Vol 8, No 2 (2024): September
Publisher : Universitas Batanghari Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33087/ekonomis.v8i2.1664

Abstract

This research aims to determine the influence of the educational background of the board of directors and ownership structure, as well as downstreaming and certification as a moderation of sustainability disclosure in agricultural companies in Indonesia. Sustainability Disclosure is the process of providing information regarding a company's commitment to social, environmental and economic aspects. The research method used is quantitative by collecting data from the financial reports of agricultural sector companies listed on the Indonesia Stock Exchange for the 2017-2022 period. The number of companies used was 10 agricultural companies. This research contributes to the literature on corporate sustainability, especially in the agricultural sector, by broadening understanding of the factors that significantly influence sustainability disclosure, namely ownership structure and certification can weaken the relationship between board of directors' educational background and sustainability disclosure.