M.Tahajjudi Ghifary
Unknown Affiliation

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

PENGARUH LOKASI DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA USAHA MIKRO KECIL MENENGAH (UMKM) KULINER DI ALUN-ALUN KOTA PASURUAN Izzatul Kamilah; Eva Mufidah; M.Tahajjudi Ghifary
Musytari : Neraca Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi Vol. 7 No. 1 (2024): Musytari : Neraca Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi
Publisher : Cahaya Ilmu Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.8734/musytari.v7i1.4821

Abstract

Payung Madinah dan Makam Mbah Hamid merupakan salah satu tempat yang paling banyak dikunjungi oleh masyarakat. Dari objek wisata tersebut membuat UMKM yang ada di sekitar Alun-Alun berkembang sangat pesat dan UMKM tersebut mengelilingi kawasan Alun-Alun Kota Pasuruan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruhLokasi dan Kualitas Pelayanan terhadap Keputusan Pembelian pada Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Kuliner di Alun-Alun Kota Pasuruan. Sampel dari penelitian ini yaitu Konsumen yang pernah membeli produk jualan UMKM kuliner di Alun-Alun Kota Pasuruan pada waktu 3 bulan terakhir. Dalam penelitian yang dilakukan menggunakan sampel non-probability sampling dengan teknis penarikan purposive sampling dengan jumlah 90 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) secara simultan Lokasi dan kualitas pelayanan berpengaruh terhadap Keputusan pembelian dengan nilai signifikansi 0,000. 2) secara parsial Lokasi berpengaruh terhadap Keputusan pembelian dengan nilai signifikansi 0,002. 3) secara parsial kualitas pelayanan berpengaruh signifikan terhadap Keputusan pembelian dengan nilai signifikansi 0,000.
PENGARUH HUMAN CAPITAL DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN DELTA SUPER STORE PASURUAN Sinta Nuriyah; Eva Mufidah; M.Tahajjudi Ghifary
Musytari : Neraca Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi Vol. 7 No. 6 (2024): Musytari : Neraca Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi
Publisher : Cahaya Ilmu Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.8734/musytari.v7i6.5059

Abstract

Sumber daya manusia dalam perusahaan adalah aset penting yang harus dipertahankan dan memiliki kemampuan dalam pelaksanaan tugas serta tanggung jawab tinggi untuk mencapai keberhasilan perusahaan. Delta Super Store Pasuruan, didirikan pada tahun 1989, adalah pusat perbelanjaan di Kota Pasuruan yang menawarkan berbagai macam pakaian, fashion, dan apparel kepada masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh human capital dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan. Sampel diambil dari seluruh karyawan Delta Super Store Pasuruan, berjumlah 60 orang, menggunakan metode sampling jenuh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan Human Capital dan Lingkungan Kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan Delta Super Store Pasuruan dengan nilai Fhitung 61,365 > Ftabel 3,159 dan signifikansi 0,000 < 0,05. Human Capital secara parsial berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan dengan signifikansi 0,000 < 0,05. Lingkungan Kerja juga berpengaruh signifikan dengan signifikansi 0,000 < 0,05.
PENGARUH DISIPLIN KERJA DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA KANTOR KELURAHAN DI KECAMATAN BUGUL KIDUL KOTA PASURUAN Ulul Ilmi; Vita Fibriyani; M.Tahajjudi Ghifary
Musytari : Neraca Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi Vol. 7 No. 9 (2024): Musytari : Neraca Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi
Publisher : Cahaya Ilmu Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.8734/musytari.v7i9.5179

Abstract

Sumber daya manusia yang dikelola dengan baik dan profesional serta didorong untuk terus menerus menambah tingkat efesiensi beserta efektivitas sehingga bisa mencapai sasaran yang sudah ditentukanorganisasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Disiplin Pegawai dan Lingkungan Kerja terhadap kinerja Aparatur Kelurahan di Kecamatan Bugul Kidul Kota Pasuruan. Populasi yang digunakan adalah Kelurahan di Kecamatan Bugul Kidul Kota Pasuruan. Populasi yang digunakan seluruh pegawai kelurahan di kecamatan Bugul kidul dengan menggunakan non probability sampling menggunakan sampel jenuh. Dengan jumlah sampel sebanyak 65 responden. Analisis yang digunakan yaitu uji instrument, analisis deskriptif, uji asumsi klasi, analisis regresi linier berganda, analisis koefisien determinasi dan uji hipotesis. Hasil peneitian menunjukan bahwa 1) disiplin kerja dan lingkungan kerja secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai kelurahan di kecamatan Bugul kidul dengan nilai 105,447 > 3,14 dan nilai signifikansi 0,000 < 0,05.2) Disiplin kerja secara parsial beperngaruh positif dan signifikan terhadap kinerja dengan nilai 9,380 > 1,998 dan nilai sig. 0,000 < 0,05. 3) lingkungan kerja secara parsial berpengaruh dan signifikan terhadap kinerja dengan nilai -6.599 > 1,998 dan nilai sig. 0,000 < 0,05. Dan nilai R adjusted 0,765 atau 76,5%.