Nandita, Isabella Putri
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

STRATEGI PEMASARAN DENGAN PENGELOLAAN MINAT KONSUMEN PADA PRODUK INDUSTRI KAOS SHADOW SCREEN PRINTING DI KECAMATAN BANDUNG KABUPATEN TULUNGAGUNG Nandita, Isabella Putri; Tutut Suryaningsih
Musytari : Neraca Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi Vol. 7 No. 2 (2024): Musytari : Neraca Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi
Publisher : Cahaya Ilmu Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.8734/musytari.v7i2.4848

Abstract

Penelitian yang dilakukan ini memiliki tujuan untuk mengetahui strategi pemsaran yang dilakukan pada salah satu industri kaos di Kecamatan Bandung Tulungagung. Shadow Screen Printing adalah industri sablon kaos yang menjadi lokasi penelitian pada kajian ini. Dengan berorientasi pada strategi pemasaran dan pengelolaan minat konsumen kajian ini dilakukan guna memberikan pemahaman tentang pentingnya pengembangan bisnis melalui dua aspek tersebut. Dengan menggunakan penelitian deskriptif kualitatif dan analisis data menggunakan analisis interaktif maka didapati hasil penelitian berupa strategi pemasaran yang dilakukan Shadow Screen Printing adalah dengan cara mengadakan promo potongan harga di hari-hari tertentu, memposting desain kaos di sosial media dengan menentukan strategi produk, dan harga. Terdapat faktor pendukung yaitu produk, harga, bonus atau rewardsedangkanfaktor penghambat yaitu faktor pesaing, lokasi yang kurang strategis serta proses sablon yang memakan lama. Dalam memahami minat konsumen Shadow Screen Printing harus dapat mengetahui tren yang berkembang saat ini. Tren terbaru ini menunjukkan bahwa konsumen semakin memperhatikan kualitas bahan kaos.