Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Efektivitas Transmisi Kebijakan Moneter Melalui Saluran Kredit Terhadap Pertumbuhan Kredit Perbankan dan Pertumbuhan Ekonomi di Sulawesi Tenggara Alamsyah, Surya; Muthalib, Abd Azis; Nur, Muh
IJMA (Indonesian Journal of Management and Accounting) Vol 4, No 2 (2023)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Alma Ata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21927/ijma.2023.4(2).306-312

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis (1) Mengetahui dan menganalisis efektivitas transmisi kebijakan moneter melalui saluran kredit untuk mendorong pertumbuhan kredit perbankan dan pertumbuhan ekonomi di Sulawesi Tenggara. (2) Untuk mengetahui dan menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi efektivitas transmisi kebijakan moneter melalui jalur kredit dalam mendorong pertumbuhan kredit perbankan dan pertumbuhan ekonomi di Sulawesi Tenggara. Penelitian ini menggunakan analisis deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Efektivitas transmisi kebijakan moneter melalui saluran kredit oleh Bank Indonesia dapat medorong pertumbuhan kredit perbankan dan pertumbuhan ekonomi di Sulawesi Tenggara. Faktor-faktor yang mempengaruhi efektivitas transmisi kebijakan moneter melalui jalur kredit dalam mempengaruhi pertumbuhan penyaluran kredit dan pertumbukan ekonomi di Provinsi Sulawesi Tenggara adalah Pangsa kredit yang terkonsentrasi kepada beberapa sektor.
Employer Branding dan Dampaknya terhadap Retensi Karyawan Generasi Milenial. alamsyah, surya
Jurnal Manajemen Dan Akuntansi Medan Vol. 6 No. 1 (2024): Jurnal Manajemen Dan Akuntansi Medan
Publisher : Yayasan Cita Cendikiawan Al Kharizmi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47709/jumansi.v6i1.6012

Abstract

Latar belakang: Persaingan dalam dunia kerja modern memaksa perusahaan, khususnya start-up, untuk menarik dan mempertahankan talenta muda, khususnya generasi milenial. Employer branding menjadi salah satu strategi yang dianggap efektif untuk meningkatkan retensi karyawan, Metode penelitian: Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei melalui kuesioner yang disebarkan kepada 100 responden karyawan generasi milenial yang bekerja di perusahaan start-up. Analisis data dilakukan menggunakan regresi linier berganda Hasil penelitian: Hasil menunjukkan bahwa employer branding memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap retensi karyawan. Elemen seperti reputasi perusahaan, nilai perusahaan (core values), dan pengalaman karyawan (employee experience) menjadi faktor kunci., Kesimpulan: Employer branding yang kuat dan konsisten berkontribusi dalam membentuk loyalitas dan komitmen karyawan milenial, sehingga mampu menurunkan tingkat turnover di perusahaan start-up.
Integrasi Strategis: Pengaruh Implementasi Teknologi Informasi terhadap Efisiensi Pengelolaan Sumber Daya Manusia Alamsyah, Surya
Jesya (Jurnal Ekonomi dan Ekonomi Syariah) Vol 7 No 1 (2024): Article Research Volume 7 Number 1, January 2024
Publisher : LPPM Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Al-Washliyah Sibolga

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36778/jesya.v7i1.1497

Abstract

Pada era transformasi digital, perusahaan-perusahaan di seluruh dunia menghadapi tekanan untuk terus beradaptasi dengan perubahan cepat dalam lanskap bisnis global. Salah satu aspek kritis dalam menjawab tantangan ini adalah efektivitas pengelolaan sumber daya manusia (SDM), yang menjadi fondasi utama kesuksesan organisasi. Penelitian ini bertujuan untuk menelaah pengaruh implementasi teknologi informasi terhadap efisiensi pengelolaan sumber daya manusia. Penelitian ini memanfaatkan tinjauan literatur yang luas, menggunakan metode analisis kualitatif untuk memperoleh pemahaman komprehensif tentang subjek, melibatkan rentang waktu dari 2015 hingga 2023. Hasil studi menunjukkan bahwa integrasi strategis antara teknologi informasi dan pengelolaan sumber daya manusia telah membawa dampak yang signifikan pada cara organisasi mengelola, mengembangkan, dan memanfaatkan tenaga kerja mereka. Transformasi ini bukan hanya mencakup efisiensi operasional, tetapi juga memberikan dasar bagi perubahan budaya dan strategi yang lebih adaptif. Dengan adopsi teknologi informasi dalam berbagai aspek manajemen SDM, organisasi dapat meningkatkan kinerja, produktivitas, dan daya saing mereka di pasar yang terus berubah.