Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Implementasi Aplikasi Quizizz Dalam Meningkatkan Hasil Belajar Bahasa Inggris pada Siswa Kelas XI SMA Negeri 2 Mataram Nurhadianti; Hurnia Pebriana; Wijaya, Herman; M. Arsyad
Alinea: Jurnal Bahasa, Sastra dan Pengajaran Vol. 3 No. 2 (2023): Alinea: Jurnal Bahasa, Sastra, dan Pengajaran
Publisher : Bale Literasi: Lembaga Riset, Pelatihan & Edukasi, Sosial, Publikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58218/alinea.v3i2.580

Abstract

Perkembangan teknologi telah berhasil membawa perubahan besar dalam sistem pendidikan. Perubahan tersebut terjadi di dunia Pendidikan seperti perubahan cara belajar, pola berpikir, dan ide kreatif siswa. Salah satu aspek yang banyak menarik perhatian adalah integrasi teknologi dalam proses belajar mengajar seperti implementasi media dan aplikasi dalam pembelajaran Bahasa Inggris. Penelitian Tindakan Kelas ini dilakukan dengan tujuan untuk meningkatkan hasil belajar Bahasa Inggris melalui aplikasi Quizizz. Penelitian ini dilakukan di SMA Negeri 2 Mataram tahun ajaran 2022/2023 pada kelas XI MIPA 2 dengan jumlah siswa sebanyak 36 orang. PTK ini dilaksanakan sebanyak dua siklus dengan metode pengumpulan data melalui tes hasil belajar, observasi dan dokumentasi. Berdasarkan hasil analisis data yang diperoleh, ketuntasan hasil belajar siswa terus meningkat dengan persentase ketuntasan yaitu pra siklus 25%, siklus I 58%, dan siklus II 92%. Sedangkan persentase nilai siswa yang tidak tuntas mengalami penurunan dari 75% - 42% - 8%. Sehingga dari persentase tersebut peneliti menarik kesimpulan bahwa Implementasi aplikasi Quizizz secara signifikan mampu meningkatkan hasil belajar Bahasa Inggris siswa.