Hartawan, Muhammad Gustian
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Penggunaan Model Pembelajaran Discovery Learning Berbantuan LKPD Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Materi Kesetimbangan Kimia Hartawan, Muhammad Gustian; Dewi, Krisna; Amir, Hermansyah
Jurnal Metaedukasi: Jurnal Ilmiah Pendidikan Vol 5, No 2 (2023): Metaedukasi
Publisher : Universitas Siliwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37058/metaedukasi.v5i2.9029

Abstract

Pendidikan adalah usaha yang dilakukan sepanjang hidup untuk menumbuhkan keinginan untuk menjadi lebih cerdas. Pada proses pembelajaran, model pembelajaran ialah komponen penting yang wajib  diperhatikan. Dimana model yang digunakan di penelitian ini yaitu Discovery Learning. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan model pembelajaran discovery terhadap hasil belajar siswa kelas XI SMA N 3 Kota Bengkulu tentang kimia, khususnya materi Kesetimbangan Kimia. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang termasuk ke dalam jenis penelitian eksperimen (experimental research). untuk menyempurnakan data dalam kegiatan belajar mengajar, peneliti menggunakan observasi, pengujian, evaluasi, serta dokumentasi menjadi teknik untuk mengumpulkan data ini. berdasarkan data yang diperoleh peningkatan pada siklus 1 yaitu 56% sedangkan pada saat siklus ke 2 meningkat sebesar 88%, hal ini menunjukkan hasil belajar siswa telah melebihi indikator keberhasilan yang telah ditentukan. dengan demikian penerapan model pembelajaran discovery learning dengan berbantuan LKPD bisa meningkatkan hasil belajar siswa di materi kesetimbangan kimia