Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PENGEMBANGAN DESAIN STRETEGI PEMBELAJARAN BAGI ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS DI YAYASAN PUTRA IDHATA KABUPATEN MADIUN Nisa, Choirun; Oktavia, Lora
LOKAKARYA Vol 3, No 2 (2024)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30821/lokakarya.v3i2.3542

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis terkait pengembangan desain kegiatan pembelajaran bagi anak berkebutuhan khusus di Yayasan Putra Idhata Kabupaten Madiun. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan sumber data melalui wawancara, dokumentasi, dan observasi di sekolahan SLB Putra Idhata. Dengan menggunakan metode tersebut, peneliti dapat mengetahui pengembangan desain pembelajaran di Yayasan Putra Idhata Kabupaten Madiun bahwasannya dengan kapasitas peserta didik berkebutuhan khusus yang berbeda dengan sekolah pada umumnya sehingga dalam sistem pembelajarannya disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing siswa. Dengan katergori siswa di Yayasan Putra Idhata Kabupaten Madiun terdiri dari siswa tunarungu, tunagrahita, dan tunanetra dengan cara pembelajaran yang berbeda seperti halnya bagi siswa tunanetra secara individual jadi guru menghampiri meja siswa kemudian menggunakan strategi kooperatif, dan modifikasi perilaku. Untuk anak tunarungu melalui dua pendekatan yaitu pendekatan komunikasi berupa verbal dan nonverbal. Sedangkan anak tunagrahita strategi pembelajaranya dengan cara cooperative learning, introduction, dan peer tutorial. Dengan didirikannya Yayasan Putra Idhata Kabupaten Madiun menjadi layanan sosial bagi masyarakat yang membutuhkan pendidikan khusus bagi ABK mampu mengenyam pendidikan selayaknya dengan teman sebayanya tanpa adanya diskriminasi antar warga sekolah.
Pengembangan E-LKPD Berbasis Flipbook Pada Mata Pelajaran PAI Materi Akhlak Terpuji Terintegrasi Moderasi Beragama Nisa, Choirun; Widyaningrum, Retno
AMI: JURNAL PENDIDIKAN DAN RISET Vol 2, No 1 (2024)
Publisher : AMI: JURNAL PENDIDIKAN DAN RISET

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Era society 5.0 membawa pengaruh yang sangat signifikan terhadap evolusi tekhnologi dalam dunia pendidikan. Pengembangan media pembelajaran ini dirasa begitu dibutuhkan dalam membantu peserta didik untuk belajar dan mengakses informasi secara luas. Fakta empirik telah memperlihatkan bahwa terdapat guru yang belum mumpuni mengkolaborasikan antara media digital dengan pembelajaran. Oleh karenanya, penulis berupaya mengembangkan E-LKPD berbasis flipbook pada mata pelajaran PAI materi akhlak terpuji terintegrasi moderasi beragama di kelas 4 SDN Kradinan 02. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangan E-LKPD serta mengetahui efektivitasnya. Penelitian ini menggunakan jenis (R&D) dengan model ADDIE. Analisis data melalui penilaian dari para ahli, dan uji paired sampel T tes dan N gain. Hasil penilaian ahli materi menunjukan bahwa E-LKPD sangat layak dengan persentase 92% dan ahli media dengan persentase 98,6% . Serta Diperoleh hasil penilaian Pre Test 56,25 dan Post Test 91,00 yang menunjukkan adanya peningkatan. Dan Berdasarkan nilai N Gain diperoleh, nilai mean 0.8090 yang menunjukkan kategori Tinggi. Kemudian untuk N gain persen nilai mean yang diperoleh 80.8966. sesuai table kategori tafsiran N gain Score berada dalam persentase > 76 sehingga dapat diketahui bahwa penggunaan E-LKPD berbasis flipbook dikatakan Sangat Efektif.