Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

PENDAMPINGAN PEMBUKUAN SEDERHANA USAHA BAWANG GORENG DI KOTA PALU Bahria, Khaerul
Jurnal Pengabdian Kolaborasi dan Inovasi IPTEKS Vol. 2 No. 4 (2024): Agustus
Publisher : CV. Alina

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59407/jpki2.v2i4.510

Abstract

Peran Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) sangat penting dan menjadi kekuatan ekonomi dalam mendukung pertumbuhan dan pemulihan pekonomi daerah maupun nasional. Rendahnya kualitas sumber daya manusia merupakan kendala umum yang dihadapi oleh UMKM di Indonesia. Pelaku Penjual Bawang goreng di Pasar Manonda di kota Palu masih menganggap remeh pembukuan disebabkan kurangnya pengetahuan dan pemahaman terhadap pentingnya pembukuan dalam menjalankan usaha. Tujuan dari kegiatan pengabdian masyarakat ini sebagai sarana meningkatkan pengetahuan mengenai pentingnya pembukuan serta mampu membuat sendiri pencatatan pembukuan sederhana, sehingga pelaku usaha mengetahui bagaimana perkembangan usahanya serta dapat mengetahui jumlah peningkatan hasil usaha yang sesungguhnya diperoleh. Metode yang digunakan adalah observasi langsung, pelatihan pembukuan, dan pendampingan sekaligus monitoring. Hasil yang diperoleh dalam kegiatan pengabdian masyarakat menunjukkan adanya respon positif dari para pelaku usaha untuk mencapai kesadaran atas pentingnya pembukuan, sehingga pelaku usaha dapat membuat pencatatan pembukuan sederhana yang mudah diaplikasikan dalam mengembangkan usaha agar menjadi lebih baik di masa depan.
INDUSTRI RUMAH TANGGA KOPI BUBUK DI DESA TAYAWA KECAMATAN TOJO KABUPATEN TOJO UNA-UNA DALAM PEMBERDAYAAN EKONOMI UMAT Kasari Tameranga, Dayan; Bahria, Khaerul
Journal of Islamic Economics and Finance Vol. 1 No. 1 (2024): Agustus
Publisher : Yayasan Nuraini Ibrahim Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70248/joieaf.v1i1.1210

Abstract

Penelitian ini membahas tentang Industri Rumah Tangga Kopi Bubuk Di Desa Tayawa Kecamatan Tojo Kabupaten Tojo Una-Una Dalam Pemberdayaan Ekonomi Umat, dengan rumusan masalah pemberdayaan ekonomi umat melalui industri rumah tangga kopi bubuk di Desa Tayawa Kecamatan Tojo Kabupaten Tojo Una-Una? Skripsi ini termasuk field research, metode pengumpulan datanya melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Pengolahan dan analisis datanya dilakukan secara deskriptif. Pendekatan yang digunakan adalah kualitatif. Hasil penelitian skripsi ini merumuskan bahwa: yaitu pemberdayaan masyarakat dalam bentuk kegiatan home industry kopi bubuk dengan memanfaatkan Sumber Daya Alam yang ada di Desa Tayawa yaitu Kopi. Adapun proses Pemberdayaan ekonomi umat melalui kegiatan home industry kopi bubuk pada Kelompok Tani di Desa Tayawa ini melalui 3 tahapan, yaitu tahap penyadaran, tahap peningkatan kapasitas, dan tahap pendayaan. Pada tahap awal yaitu tahap penyadaran dimana para anggota diberikan wawasan dan pengetahuan mengenai manfaat mengikuti program kegiatan home industry kopi bubuk ini. Tahap kedua yaitu tahap peningkatan kapasitas, pada tahap ini para anggota yaitu anggota yang mengikuti kegiatan home industry kopi bubuk diberikan pelatihan-pelatihan pengolahan kopi bubuk yang baik dan benar. Dan pada tahap terakhir yaitu tahap pendayaan dimana para ibu-ibu yang sudah bergabung dalam anggota Kelompok Tani Desa Tayawa ini diberikan kesempatan untuk menggunakan pengetahuan, keterampilan serta kemampuan yang telah mereka miliki untuk mengembangkan diri mereka sendiri. Dengan membuat produksi kopi bubuk sendiri, namun belum ada karena mahalnya biaya produksi. Setelah melalui ketiga tahapan tersebut pemberdayaan ekonomi umat anggota Kelompok Tani Desa Tayawa dapat dikatakan berhasil. Berdasarkan hasil penelitian tersebut penulis menyarankan agar kegiatan home industry kopi bubuk ini menambah ragam jenis varian rasa yang dibuat agar dapat memenuhi permintaan pasar yang terus meningkat, sehingga para anggota lebih dapat ilmu baru dalam mengembangkan keterampilan dan keinovatifan mereka melalui kegiatan home industry. Mengingat persaingan produk kopi bubuk yang semakin meningkat.
PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM TERHADAP USAHA KERAJINAN TAPIS DALAM MENINGKATKAN EKONOMI KELUARGA (Studi Di Kelurahan Uemalingku Kec. Ratolindo Kab. Tojo Una-Una) Mardiyanti, Titi; Bahria, Khaerul
Journal of Islamic Economics and Finance Vol. 1 No. 1 (2024): Agustus
Publisher : Yayasan Nuraini Ibrahim Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70248/joieaf.v1i1.1211

Abstract

Penelitian ini membahasa tentang “Prespektif Ekonomi Islam Terhadap Usaha Kerajinan Tangan Dalam Meningkatkan Ekonomi keluarga” ini merupakan penelitian lapangan (field research). Pada Pelaku Usaha Kerajinan Tapis Rumahan. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah : (1). Bagaimana cara meningkatkan usaha kerajinan Tapis di Kelurahan Uemalingku Kec. Ratolindo Kab. Tojo Una-Una dan (2). Bagaimana perspektif ekonomi Islam terhadap usaha kerajinan Tapis dalam meningkatkan ekonomi keluarga. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Sumber data yang diperoleh dari data primer (secara langsung) adalah hasil penelitian lapangan yaitu wawancara para usaha pengrajin Tapis rumahan mengenai usaha kerajinan Tapis. Adapun metode pengumpulan data yang dipakai yaitu dengan wawancara,observasidan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah reduksi data, penyajian data, dan verifikasi data. Hasil penelitian di ketahui bahwa, bahwa melalui kegiatan usaha kerajinan tapis yang dijalankan oleh masyarakat Kelurahan Uemalingku Kec. Ratolindo Kab. Tojo Una-Una telah memberikan dampak peningkatan pendapatan/perekononiam dalam rumah tangga mereka, dari terpenuhinya kebutuhan keluarga sampai dengan terbukanya lapangan pekerjaan bagi masyarakat setempat. Adapun dari prespektif ekonomi islam terhadap usaha tapis adalah usaha tapis tersebut tidak melanggar dari syariat Islam, baik dari cara penjualan dengan sistem pemesanan yang jelas dengan harga yang sesuai dan dari bahan pembuatan tapis tersebut diperoleh secara baik dan halal yang tidak merusak alam sekitar