Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

DINAMIKA PERKEMBANGAN KURIKULUM DI SMA DON BOSCO PADANG TAHUN 2013-2024 Marthaliza, Marthaliza; Ofianto, Ofianto; Fatimah, Siti
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 7 No. 3 (2024): Volume 7 No 3 Tahun 2024
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v7i3.30196

Abstract

Artikel ini membahas dinamika perkembangan kurikulum di SMA Don Bosco Padang dari tahun 2013 hingga 2024, dengan fokus pada implementasi Kurikulum 2013 dan Kurikulum Merdeka. Masalah yang dihadapi mencakup kebutuhan untuk menyesuaikan pendidikan dengan perkembangan zaman, kebutuhan siswa, dan kemajuan teknologi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi upaya sekolah dalam meningkatkan kualitas pendidikan melalui berbagai inisiatif, termasuk pengembangan peminatan, peningkatan kualitas guru, integrasi teknologi, dan peningkatan infrastruktur. Metode penelitian yang digunakan adalah metode sejarah dengan tahapan pengumpulan data primer dan sekunder, kritik sumber, serta interpretasi dan analisis data. Pembahasan mencakup pengenalan kelas Cambridge, penyempurnaan proses pembelajaran, peningkatan partisipasi siswa, dan implementasi Kurikulum Merdeka yang menekankan pembelajaran mandiri dan pengembangan karakter. Hasil penelitian menunjukkan komitmen SMA Don Bosco Padang untuk menyediakan pendidikan yang inovatif dan relevan, membekali siswa dengan keterampilan yang dibutuhkan untuk menghadapi tantangan global.