Ahmad Aprianto
Program Studi Agribisnis/Jurusan SEP, Fakultas Pertanian, Universitas Lambung Mangkurat

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pemasaran Karet Sit Asap di Desa Simpang Tiga Kecamatan Mataraman, Kabupaten Banjar Ahmad Aprianto; Hamdani Hamdani; Muzdalifah Muzdalifah
Frontier Agribisnis Vol 3, No 4 (2019)
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/frontbiz.v3i4.2123

Abstract

Abstrak. Desa Simpang Tiga memiliki potensi alam yang tinggi dalam bidang perkebunannya. Salah satu hasil perkebunan adalah sit asap yang dimana desa tersebut menjadi desa percontohan di Indonesia karena kualitas sit asapnya yang bagus, Penelitian ini bertuju buat mengetahui lembaga pemasaran serta saluran pemasaran yang terlibat dalam karet sit asap (Ribbed Smoked Sheet) dan mengetahui besarnya biaya, margin dan keuntungan pemasaran serta besarnya bagian (share) harga yang diterima oleh pelaku pemasaran sit asap (Ribbed Smoked Sheet) di Desa Simpang Tiga Kecamatan Mataraman Kabupaten Banjar. Jenis data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Waktu penelitian dari bulan April hingga September 2019. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh rata – rata biaya pemasaran terbesar adalah sebesar Rp 6.500/kg pada saluran II di UPH. Untuk margin pemasaran memiliki kesamaan pada saluran I dan II dipengumpul besar dan UPH sebesar Rp 9.500/kg. Share harga yang diterima petani terbesar terletak disaluran I sebesar 60,42%.Kata kunci: saluran pemasaran, biaya pemasaran, margin pemasaran, share pemasaran, sit asap