hasni hasni
Guru Biologi SMAN 1 Gowa

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Penerapan Model Pembelajaran Flipped Classroom untuk Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Siswa Kelas X-3 SMA Negeri 1 Gowa Fitriani; Arsad Bahri; hasni hasni
JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN Vol. 5 No. 3 (2023): JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN (JP-3)
Publisher : RAYHAN INTERMEDIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31970/pendidikan.v5i3.765

Abstract

Salah satu aspek penting dalam menciptakan pembelajaran yang efektif adalah mempertimbangkan cara-cara untuk meningkatkan keaktifan siswa dalam proses belajar dan mengoptimalkan hasil belajar yang dicapai. Salah satu pendekatan yang muncul sebagai alternatif adalah model pembelajaran Flipped Classroom yaitu model pembelajaran yang memberi tanggung jawab lebih besar kepada siswa dalam mempersiapkan diri sebelum masuk kelas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan keaktifan dan hasil belajar siswa melalui penerapan model Flipped Classroom pada mata pelajaran biologi di SMA Negeri 1 Gowa. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas, dilaksanakan di kelas X-3 pada semester ganjil tahun pelajaran 2023/2024. Data penelitian yang dikumpulkan berupa informasi keaktifan siswa dalam kelas dan hasil belajar siswa pada pelajaran biologi. Alat pengumpul data berupa lembar observasi dan daftar nilai siswa. Hasil penelitian yang telah dilaksanakan menunjukkan bahwa keaktifan dan hasil belajar siswa mengalami peningkatan setiap siklusnya setelah penerapan model pembelajaran flipped classroom. Hal ini dapat dilihat mulai dari siklus I persentase keaktifan siswa adalah 40,56% dan masuk dalam kategori rendah, kemudian pada siklus II mengalami peningkatan sebesar 28,33% yakni persentase keaktifan siswa mencapai 68,89% dan masuk dalam kategori sedang. Selain itu hasil penelitian juga menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar siswa. Untuk hasil belajar ranah koginitif nilai rata-rata tes siklus I mencapai 55,56% dan siklus II mencapai 76,47% . Dengan hasil penelitian dari siklus I ke siklus II, dapat disimpulkan pembelajaran dengan metode flipped classroom dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa pada materi keanekaragaman hayati kelas X-3 SMA Negeri 1 Gowa tahun 2023.