Rekam Medis Yang Lengkap Dan Akurat Merupakan Aspek Krusial Dalam Pelayanan Kesehatan. Namun, Pengisian Rekam Medis Oleh Perawat Sering Kali Tidak Optimal. Penelitian Ini Bertujuan Untuk Menganalisis Hubungan Antara Kompensasi, Tanggung Jawab, Dan Aspek Sosial Dengan Motivasi Perawat Dalam Pengisian Rekam Medik di Ruang Rawat Inap RSUD Sultan Suriansyah Banjarmasin. Penelitian Ini Bertujuan Untuk Mengetahui Hubungan Antara Kompensasi, Tanggung Jawab, Dan Aspek Sosial Dengan Motivasi Perawat Dalam Pengisian Rekam Medik, Serta Menentukan Faktor Yang Paling Dominan. Penelitian Ini Menggunakan Metode Kuantitatif Dengan Desain Deskriptif Korelasional. Sampel Terdiri Dari 99 Perawat Rawat Inap Yang Dipilih Dengan Teknik Simple Random Sampling. Data Dianalisis Menggunakan Uji Chi-Square Dan Regresi Linier Berganda. Hasil Penelitian Menunjukkan Bahwa Kompensasi (P=0,000), Tanggung Jawab (P=0,000), Dan Aspek Sosial (P=0,000) Memiliki Hubungan Yang Signifikan Dengan Motivasi Perawat Dalam Pengisian Rekam Medik. Kompensasi Merupakan Faktor Yang Paling Dominan Dengan Koefisien Beta Tertinggi (0,901). Kompensasi, Tanggung Jawab, Dan Aspek Sosial Berperan Penting Dalam Meningkatkan Motivasi Perawat Dalam Pengisian Rekam Medik. Peningkatan Kompensasi, Penguatan Tanggung Jawab, Dan Perbaikan Aspek Sosial Dapat Menjadi Strategi Efektif Untuk Optimalisasi Pengisian Rekam Medik Dan Peningkatan Kualitas Pelayanan Kesehatan.