Yuyun Nurani Harun
Fakultas Psikologi Universitas Bosowa

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Work Engagement dan Burnout pada Karyawan Kantor Pos (Persero) Makassar Yuyun Nurani Harun; Sri Hayati; Musawwir
Jurnal Psikologi Karakter Vol. 2 No. 1 (2022): Jurnal Psikologi Karakter, Juni 2022
Publisher : Program Studi Psikologi Universitas Bosowa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56326/jpk.v2i1.1337

Abstract

Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara work engagement dengan burnout pada Karyawan Kantor Pos (Persero) Makassar. Burnout merupakan kondisi penurunan kondisi fisik dan psikologis karyawan yang ditandai dengan gejala-gejala seperti kelelahan. Work engagement merupakan keadaan dimana karyawan mampu berkomitmen terhadap organisasi dan memiliki keterikatan dengan pekerjaannya. Metode penelitian yang digunakan ialah metode penelitian kuantitatif dengan jenis pendekatan korelasional. Subjek yang terlibat berjumlah 284 orang (Laki-laki sebanyak 184 dan Perempuan sebanyak 98) yang merupakan karyawan dari Kantor Pos (Persero) Makassar. Alat ukur yang digunakan berdasarkan teori Maslach dengan nilai reliabilitas sebesar 0.946 dan skala UWES-9 dengan nilai reliabilitas sebesar 0.882. Data pada penelitian ini dianalisis menggunakan korelasi Pearson Product-Moment. Adapun hasil signifikansi sebesar 0.600. Hasil ini menunjukkan bahwa tidak ada hubungan yang signifikan antara work engagement denganĀ  burnout. Hasil penelitian yang tidak signifikan disebabkan oleh banya faktor, salah satunya adalah jenis kelamin. Limitasi penelitian ini adalah hasil penelitian yang hanya dapat di generalisasikan untuk karyawan Kantor Pos Makassar.