Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

The Influence of Brand Image and Social Media Marketing on Car Purchasing Decisions at PT. XYZ Cikarang SITORUS, Marison; SARDIONO, Endro
Journal of Tourism Economics and Policy Vol. 4 No. 4 (2024): Journal of Tourism Economics and Policy (October - December 2024)
Publisher : PT Keberlanjutan Strategis Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38142/jtep.v4i4.1139

Abstract

Pada era digital saat ini persaingan merek dan strategi pemasaran yang diterapkan oleh perusahaan semakin banyak. Hal ini menimbulkan banyak pertimbangan yang harus dipilih oleh konsumen ketika memutuskan untuk membeli mobil. Peneliti menemukan permasalahan yang dialami oleh PT XYZ Cikarang sebagai perusahaan retail otomotif yang bergerak dalam tiga kegiatan yaitu Sales, Maintenance dan Repair, serta ketersediaan suku cadang mobil merek Nissan yang berlokasi di kawasan Lippo Cikarang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penyebab terjadinya penurunan penjualan periode tahun 2020 sampai dengan tahun 2023 khususnya untuk mobil Nissan Livina pada PT XYZ Cikarang dan untuk menemukan hubungan yang signifikan antara variabel konstruk yaitu Brand Image dan Social Media Marketing terhadap Keputusan Pembelian mobil Nissan Livina pada PT XYZ Cikarang. Dalam penelitian ini, perumusan hipotesis menggunakan analisis deskriptif non parametrik dengan menganalisis data menggunakan analisis Structural Equation Modeling (SEM) - Partial Least Square (PLS). Pengambilan sampel pada penelitian ini dilakukan dengan menggunakan probability sampling dan menggunakan teknik simple random sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa citra merek berpengaruh positif signifikan terhadap keputusan pembelian mobil Nissan Livina. Penelitian ini juga menemukan bahwa pemasaran media sosial berpengaruh positif signifikan terhadap keputusan pembelian mobil Nissan Livina.