Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Desain Pintu Air Otomatis Berbasis Mikrokontroler untuk Meningkatkan Efisiensi PLTMH di Desa Kalianan, Probolinggo Widodo, Hendro; Mudjiono, Urip; Poetro, Joessianto Eko; Rahmat, Mohammad Basuki; Azhiim, Raul Adam At Thariq
Jurnal Cakrawala Maritim Vol. 8 No. 1 (2025): Jurnal Cakrawala Maritim
Publisher : P3M Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35991/jcm.v8i1.23

Abstract

Kebutuhan listrik di Indonesia diproyeksikan akan meningkat pada tahun 2024. Kenaikan ini menunjukkan pentingnya upaya peningkatan kapasitas pembangkit listrik untuk menghindari krisis energi yang dapat menghambat pertumbuhan ekonomi nasional. Indonesia memiliki potensi besar dalam sumber daya energi terbarukan seperti angin, surya, air, geotermal, dan biomassa. Salah satu potensi terbesar terdapat di sektor sumber daya air, terutama di daerah dengan banyak sungai dan topografi berbukit seperti Desa Kalianan di Probolinggo. Desa Kalianan memiliki potensi air yang cukup deras dari air terjun Kalipedati, yang dimanfaatkan oleh warga setempat dengan membangun Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH). Meskipun PLTMH memiliki kapasitas 5kW, tegangan 220V, dan arus 5A, namun kinerjanya tidak optimal karena debit air tidak stabil. Hal ini menyebabkan keluaran daya serta tegangan tidak stabil, yang dapat menyebabkan kerusakan pada perangkat elektronik. Solusi yang diajukan adalah desain rancangan pintu air otomatis untuk mengatur debit air menjadi lebih stabil, sehingga meningkatkan kinerja PLTMH dan meminimalkan risiko kerusakan pada perangkat elektronik. Data setelah terpasangnya pintu air otomatis bahwa pada 15 menit pertama tegangan yang dihasilkan sebesar 219,7 V, arus yang dihasilkan sebesar 3,5 A dan putaran generator yang dihasilkan sebesar 220 rpm.