Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Penerapan Metode Yanbu'a dalam Meningkatkan Kemampuan Membaca al-Qur'an pada TPQ Darussalamah 9 Lampung Timur Gufron Arif Maulana; As'ari, Hasyim; Arifin, Zainal
Berkala Ilmiah Pendidikan Vol. 4 No. 2 (2024): Berkala Ilmiah Pendidikan
Publisher : Scidac Plus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51214/bip.v4i2.880

Abstract

Kesulitan pengajaran Al-Qur’an bagi anak-anak merupakan hal yang lumrah. Sebagaimana dimaklumi anak kelas satu usia 5 hingga 7 tahun yang baru pertamakali mempelajari Al-Qur’an mengalami hambatan dalam membaca huruf Al-Qur’an sehingga memengaruhi kemampuan dalam mengenal dan melafalkan huruf hijaiyah yang menyerupai kemiripan dalam pelafalan. Masalah ini ditemukan Pada TPQ Darussalamah 9 Lampung timur. Maka untuk mencari solusi dari permasalahan tersebut yaitu dengan menggunakan Metode Yanbu’a Dalam Meningkatkan kemampuan membaca Ai-Qur’an, Dengan Rumusan Masalah “Bagaimana Penerapan Metode Yanbu’a dalam meningkatkan kemampuan baca Al-Qur’an pada santri di TPQ Darussalamah 9 Lampung Timur”. ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan membaca Al-Qur'an di Taman Pendidikan Al-Qur'an (TPQ) Darussalamah 9 Lampung Timur. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan pendekatan lapangan. Sumber data penelitian ini adalah sumber data primer (ustadz, Kepala TPQ, dan siswa) dan sumber data sekunder. Teknik pengumpulan data penelitian ini menggunakan metode wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik penjaminan keabsahan data menggunakan teknik triangulasi. Berdasarkan hasil analisis peneliti terhadap masalah tersebut, maka hasil penelitian ini dapat disimpulkan sebagai berikut: menunjukkan bahwa Metode Yanbu’a efektif dalam meningkatkan kemampuan membaca Al-Qur'an santri di TPQ Darussalamah 9. Pembelajaran yang terstruktur dan terperinci memungkinkan santri untuk memahami dan menginternalisasi ajaran Al-Qur'an dengan baik. Langkah-langkah yang terperinci, seperti persiapan sebelum pembelajaran, penerapan metode di kelas, dan memanfaatkan kegiatan klasikal dan sorogan, menjadikan pembelajaran lebih efektif. Pelaksanaan metode Yanbu’a di TPQ Darussalamah 9 menunjukkan peningkatan yang signifikan dalam kemampuan membaca Al-Qur'an santri, mencerminkan efektivitas metode pembelajaran tersebut.
KETELADANAN GURU DALAM PEMBENTUKAN KARAKTER SISWA Firna Kurfariana Wati; Gufron Arif Maulana; Muhamad Sislan
Fikri : Jurnal Kajian Agama, Sosial dan Budaya Vol. 7 No. 2 (2022): Fikri : Jurnal Kajian Agama, Sosial dan Budaya
Publisher : Institut Agama Islam Ma'arif NU (IAIMNU) Metro Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25217/jf.v7i2.6018

Abstract

Karakter mengacu pada sifat atau nilai moral yang membentuk perilaku seseorang. Ini melibatkan integritas, kejujuran, kebaikan, tanggung jawab, dan nilai-nilai lain yang mempengaruhi cara seseorang bertindak dan berinteraksi dengan orang lain. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui (1) Bagaimana keteladanan guru membentuk karakter siswa di MA El Nur El Kasyayf Sukatani (2) Bagaimana guru menerapkan keteladanan dalam membentuk karakter siswa di MA El Nur El Kasyayf Sukatani. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan menggunakan metodologi deskriptif. Temuan penelitian ini menunjukkan peran penting guru dalam membentuk karakter moral siswa. Dalam hal sikap, nilai, dan perilaku yang unggul, guru yang baik dapat menjadi teladan bagi siswanya. Mereka dapat bertindak sebagai ilustrasi tentang cara berkomunikasi dengan orang lain, menyelesaikan perselisihan, atau menunjukkan empati. Selain memberikan pengetahuan, guru juga membantu siswa menghadapi hambatan dan kesulitan. Mereka mendukung pertumbuhan anak-anak dalam tanggung jawab, kepemimpinan, dan keterampilan sosial. Guru yang peduli dan peduli dapat memberikan dukungan emosional kepada siswa. Hal ini membantu siswa merasa dihargai, percaya diri, dan termotivasi untuk belajar dan berkembang. Guru mempunyai peran dalam menanamkan nilai-nilai positif seperti integritas, disiplin, kerja keras dan toleransi pada siswa. Hal ini membantu membentuk karakter siswa menjadi pribadi yang baik dan bertanggung jawab. Keteladanan pelaksanaan ibadah yang dilakukan oleh para guru di MA El Nur El Kasysyf adalah dengan melaksanakan shalat zuhur dan shalat zuhur berjamaah.