Samsul Mu'in, Mukhamad
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengembangan Evaluasi Pembelajaran Melalui Liveworksheets Materi Siklus Air Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas V Madrasah Ibtidaiyah Samsul Mu'in, Mukhamad; Saputro, Budiyono; Kusumawati, Erna Risfaula
Jurnal Media Informatika Vol. 6 No. 1 (2024): Jurnal Media Informatika Edisi September - Desember
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan menguji efektivitas evaluasi pembelajaran menggunakan Liveworksheets pada materi Siklus Air terhadap hasil belajar siswa kelas V Madrasah Ibtidaiyah. Berdasarkan kebutuhan yang diidentifikasi, instrumen evaluasi tradisional dinilai kurang efisien dan belum memanfaatkan teknologi secara optimal. Metode yang digunakan adalah Research and Development (R&D) dengan subjek penelitian sebanyak 40 siswa dari dua Madrasah Ibtidaiyah di Magelang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa sangat membutuhkan pengembangan evaluasi pembelajaran berbasis Liveworksheets, terbukti dari skor rata-rata kebutuhan sebesar 3,60. Produk evaluasi yang dikembangkan mencakup 20 soal dengan variasi dimensi kognitif C2, C3, C4, dan C5. Uji efektivitas melalui uji paired sample t-test menghasilkan nilai Sig. (0,000) < 0,05 dan t hitung (10,588) > t tabel (2,064), sehingga dapat disimpulkan bahwa penggunaan Liveworksheets efektif dalam meningkatkan hasil belajar siswa. Liveworksheets dinilai praktis, ekonomis, dan mempermudah evaluasi pembelajaran pascapandemi, dengan antusiasme siswa yang meningkat dalam menyelesaikan tugas evaluasi.