Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Akar Filsafat Pendidikan Islam Melalui Pemikiran Socrates, Plato Dan Aristoteles. Intan Dwi Safitri; Samrotul Choiriah; M.Khoirul Huda; M.Yunus Abu Bakar
JURNAL MULTIDISIPLIN ILMU AKADEMIK Vol. 1 No. 6 (2024): Desember
Publisher : CV. KAMPUS AKADEMIK PUBLISHING

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61722/jmia.v1i6.2882

Abstract

Filsafat pendidikan Islam, sebagai sebuah disiplin ilmu yang mendalami landasan berpikir tentang pendidikan dalam perspektif Islam, memiliki akar sejarah yang panjang dan kompleks. Artikel ini bertujuan untuk mengkaji latar belakang historis munculnya filsafat pendidikan Islam dengan menelusuri perkembangan filsafat spiritualisme kuno serta pemikiran para filsuf terkemuka seperti Socrates, Plato, dan Aristoteles. Ketiga filsuf tersebut telah memberikan kontribusi yang sangat berharga dalam pengembangan konsep-konsep dasar pendidikan seperti pengetahuan, kebenaran, kebaikan, dan tujuan hidup manusia. Filsafat merupakan ilmu yang mengandung tentang hasil dari penelitian dan berkaitan dari pertanyaan para filosofis. Dalam pengambilan data ini melalui metode kualitatif deskriptif yakni dengan cara menelaah, menafsirkan dan mendeskripsikan pemikiran tiga tokoh utama filsuf yang masyhur tersebut.