Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS RASIO SOLVABILITAS PADA PT SENTRA FOOD INDONESIA Tbk PERIODE 2019-2023 Novita, Sri; Sumitro; Yanzens, Theodorus; Larastia, Grasela
Business, Economics dan Entrepreneurship Vol 6 No 2 (2024): Business, Economics and Entrepreneurship
Publisher : Institut Shanti Bhuana, Program Studi Kewirausahaan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46229/bee.v6i2.945

Abstract

Rasio solvabilitas adalah rasio yang digunakan untuk mengukur kemampuan perusahaan untuk membayar seluruh kewajibannya, baik jangka pendek maupun jangka panjang apabila perusahaan dibubarkan (dilikuidasi). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat debt to asset ratio, debt to equity ratio, dan long term debt to equity ratio pada PT Sentra Food Indonesia Tbk periode 2019-2023. Penelitian ini menggunakan analisis data kuantitatif, data berupa laporan keuangan PT Sentra Food Indonesia Tbk.  Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan bentuk penelitian deskriptif. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah sumber data sekunder. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah variabel tunggal yaitu rasio solvabilitas, dengan aspek debt to asset ratio, debt to equity ratio, dan long term debt to equity ratio. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa rata-rata debt to asset ratio, debt to equity ratio, dan long term debt to equity ratio pada PT Sentra Food Indonesia Tbk Periode 2019-2023 melebihi standar industri rasio solvabilitas yang ditetapkan.