Pravitasari
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

IMPLIKASI “WHAT MATTER TO YOU” MELALUI ASUHAN KEPERAWATAN HOLISTIK PELAYANAN GERIATRI UNTUK MENINGKATKAN KEPUASAN PASIEN DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KOTA LUBUKLINGGAU Indrawati, Ratna; Pravitasari
EZRA SCIENCE BULLETIN Vol. 3 No. 1 (2025): January-June 2025
Publisher : Kirana Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58526/ezrasciencebulletin.v3i1.234

Abstract

Peningkatan kepuasan pasien dalam pelayanan geriatri di rumah sakit memiliki peran krusial dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan. Konsep “What Matters To You” (Apa Yang Penting Bagi Anda) menjadi fokus utama dalam asuhan keperawatan holistik untuk memahami kebutuhan pasien secara menyeluruh. Tujuan Penelitian ini memberikan pemahaman mendalam tentang implikasi penerapan konsep “What Matters To You” dalam asuhan keperawatan holistik terhadap kepuasan pasien geriatri di RS berdasarkan bukti-bukti ilmiah yang telah ada. Metodologi penelitiannya adalah studi pustaka dengan tahapan pertama melakukan pencarian literatur terkait implementasi konsep “What Matters To You” dalam asuhan keperawatan holistik untuk pasien geriatri. Kemudian, dilakukan analisis melalui penelitian explanatory research dengan pendekatannya kuantitatif dalam bentuk penggunaan kausalitas 3 identifikasi masalah dengan sampel sebanyak 30 orang yang telah dilakukan untuk melihat dampak penerapan konsep tersebut terhadap kepuasan pasien geriatri. Proses selanjutnya adalah menyusun pedoman protokol pelayanan geriatri berdasarkan temuan dari literatur yang dapat diadaptasi dalam konteks manajemen pelayanan RS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan konsep “What Matters To You” dalam asuhan keperawatan holistik memiliki implikasi positif terhadap peningkatan kepuasan pasien geriatri di RS dan terdapat peningkatan kepuasan pasien. Kesimpulan: Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa penerapan konsep “What Matters To You” dalam asuhan keperawatan holistik memiliki implikasi besar dan berdampak positif dalam meningkatkan kepuasan pasien geriatri di RS.