Devi Aratni
Institut Agama Islam Negeri Palopo

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengembangan Lembar Kerja Siswa pada Materi Bangun Ruang dengan Model Kooperatif Terintegrasi Permainan Sunju Devi Aratni; Hilal Mahmud; Lisa Aditya Dwiwansyah Musa
Jurnal Pendidikan Refleksi Vol. 11 No. 1 (2022): Junal Pendidikan Refleksi
Publisher : P3I Luwu Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Riset ini membahas tentang pengembangan Lembar Kerja Siswa pada Materi Bangun Ruang dengan Model Kooperatif Terintegrasi Permainan Sunju pada Siswa Kelas V SDN 149 Waelawi yang disusun bertujuan untuk mengetahui kebutuhan pengembangan, desain pengembangan, hasil validitas pengembangan, dan hasil praktikalitas pengembangan. Research and Development (R&D) merupakan jenis penelitian ini. Agar dapat mewujudkan penelitian, produk dikembangkan dengan model ADDIE (Analyze, Design, Development, Implementation, Evaluation). Penelitian dilaksanakan di SD 193 Waelawi dimana siswa-siswi kelas V sebagai subjeknya dan lembar kerja siswa yang dikembangkan sebagai objeknya. Penelitian dilaksanakan dengan cara observasi, angket, serta wawancara. lalu dianalisis secara bertahap (mix method). Hasil analisis menerangkan bahwa pendidik SDN 194 Waelawi belum menggunakan lembar kerja siswa dengan model kooperatif terintegrasi permainan sunju, oleh sebabnya penulis mengembangkan LKS dengan model kooperatif terintegrasi permainan sunju. Selanjutnya, dilaksanakan uji validasi serta uji kepraktisan. Diperoleh nilai kevalidan pada ahli materi sebesar 83% (valid) dan ahli desain 75% (cukup valid), sedangkan pada uji kepraktisan produk mendapat nilai 85% (sangat praktis). Sehingga produk yang dihasilkan penilaian valid dan layak dipergunakan.