Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Meningkatkan Pengalaman Imersif Wisatawan Melalui Augmented Reality: Studi Kasus Di The Blanco Renaissance Museum Wijaya, I Nyoman Cahyadi; Yanti, Ni Kadek Winda; Hanggadwipa, Rangga Aditya; Setiawan, I Made Dedik; Kale, Gloria Velove; Gayatri, Ni Nyoman Putri
Jurnal Sains Terapan Pariwisata Vol. 10 No. 1 (2025): Jurnal Sains Terapan Pariwisata
Publisher : Politeknik Sahid

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56743/jstp.v10i1.438

Abstract

Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi potensi Augmented Reality (AR) dalam mengubah pengalaman museum, dengan fokus pada kemampuannya untuk menawarkan interaksi yang imersif, mendidik, dan memperkaya budaya. Selain itu, penelitian ini mengidentifikasi tantangan dan peluang untuk adopsi AR.Metode Penelitian: Dengan menggunakan metodologi kualitatif, data dikumpulkan melalui wawancara mendalam dengan pengunjung dan personel museum, observasi partisipan, analisis dokumen, dan diskusi kelompok terfokus dengan pemangku kepentingan utama. Analisis tematik digunakan untuk mengungkap pola terkait keterlibatan pengguna, hambatan operasional , dan implikasi AR yang lebih luas terhadap pelestarian warisan budaya dan pariwisata virtual.Implikasi:  Temuan mengungkapkan bahwa AR meningkatkan pengalaman pengunjung dengan menawarkan model 3D interaktif, mendorong keterlibatan emosional, dan menciptakan pengenalan dinamis terhadap warisan museum. Namun, tantangan seperti terbatasnya kesadaran masyarakat, kesenjangan sumber daya teknis, dan masalah kegunaan membatasi potensinya. Studi tersebut menyimpulkan bahwa AR tidak hanya memperkaya pengalaman museum tetapi juga mendukung pertumbuhan pariwisata virtual, menjadikan warisan budaya lebih mudah diakses secara global. Rekomendasi strategis mencakup peningkatan aksesibilitas AR, perluasan pemasaran digital, dan integrasi lini produk eksklusif untuk memastikan keberlanjutan finansial dan meningkatkan kepuasan pengunjung.
English for specific purpose (hospitality) training untuk SDM pariwisata di Desa Penebel Tabanan Bali Yanti, Ni Kadek Winda; Shantika, Budi; Pika, Putu Titha Paramitha; Wijaya, I Nyoman Cahyadi; Wisudawati, Nyoman Sri; Gayatri, Ni Nyoman Putri; Prayoga, Setiawan Hadi
Jurnal Anugerah Vol 7 No 1 (2025): Jurnal Anugerah: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Bidang Keguruan dan Ilmu Pen
Publisher : Universitas Maritim Raja Ali Haji

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31629/anugerah.v7i1.7043

Abstract

Desa Penebel, Tabanan sebagai desa wisata baru dan potensial untuk dikembangkan mengalami dinamika dalam hal pengembangan kemampuan Bahasa inggris hospitality kepada para sumber daya manusia atau pelaku usaha pariwisata di desa tersebut. Dengan memberikan pelatihan khusus tentang pelayanan hospitality (perhotelan) yang dipadukan dengan pembelajaran bahasa Inggris atau English for Specific Purposes (ESP), diharapkan dapat meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia di desa tersebut. Kegiatan ini dilaksanakan dalam bentuk Pendidikan Masyarakat dengan melibatkan masyarakat kelompok pemuda yang berperan aktif dalam pengembangan pariwisata di Desa Penebel. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data survei yang diberikan kepada 45 peserta pelatihan. Survei ini dilakukan dua kali yakni sebelum dan setelah pelatihan sebagai bentuk evaluasi capaian. Selain survei, pengamatan dan dokumentasi juga dilakukan untuk menunjang analisis. Data yang dikumpulkan kemudian dianalisis menggunakan teknik kuasi atau model penghitungan sederhana serta kemudian diinterpretasi secara lebih mendalam menggunakan data hasil observasi dan dokumentasi yang telah dilakukan. Hasil dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini menunjukkan adanya peningkatan pemahaman dan keterampilan masyarakat, khususnya kelompok pemuda, dalam bidang hospitality dan komunikasi bahasa Inggris. Selain itu, pengabdian ini mampu memberikan rasa kepercayaan diri kepada para pelaku pariwisata untuk memberikan pelayanan hospitality kepada wisatawan asing melalui penggunaan English for specific purposes dengan lebih profesional.