Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Efisiensi Pemasaran Home Industry Tempe pada Kelompok Sari Mulya di Desa Pliken Kecamatan Kembaran Kabupaten Banyumas Putri, Velin Maysa; Watemin; Utami, Pujiati
Proceedings Series on Physical & Formal Sciences Vol. 8 (2025): Prosiding Seminar Nasional Fakultas Pertanian dan Perikanan
Publisher : UM Purwokerto Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/pspfs.v8i.1467

Abstract

Penelitian ini dilakukan pada Kelompok Sari Mulya Di Desa Pliken Kecamatan Kembaran Kabupaten Banyumas dengan tujuan untuk mengetahui tingkat efisieni pemasaran home industry tempe bungkus pada kelompok Sari Mulya di Desa Pliken, Kecamatan Kembaran, Kabupaten Banyumas. Sampel yang diambil dalam penelitian ini terdiri dari 42 pengrajin tempe, 4 pedagang pengepul dan 13 pedagang pengecer tempe. Hasil penelitian menyebutkan bahwa saluran pemasaran tempe bungkus pada Kelompok Sari Mulya di Desa Pliken Kecamatan Kembaran Kabupaten Banyumas terdapat tiga pola saluran, yaitu : saluran pemasaran 1 (pengrajin tempe - konsumen), saluran pemasaran 2 (pengrajin tempe - pedagang pengecer - konsumen), saluran pemasaran 3 (pengrajin tempe - pedagang pengepul - pedagang pengecer - konsumen). Saluran pemasaran tempe bungkus pada Kelompok Sari Mulya di Desa Pliken Kecamatan Kembaran Kabupaten Banyumas yang memiliki nilai paling efisien adalah saluran pemasaran I dengan nilai efisiensi sebesar 0%. Hal tersebut dikarenakan pada efisiensi pemasaran dipengaruhi oleh biaya pemasaran yang rendah dan harga beli di tingkat konsumen.