Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Inovasi abon dari lele sebagai upaya pencegahan stunting menuju zero stunting di Dusun Sembung Prameswari Sri Wardhani; Deshinta Chairunnisa Saputri; Nindra Arlindawati; Endar Nurcahyati; Nanda Mutiara Sholikhah; Dhea Risna Putri; Umira Az-Zahra; Widia Putri; Meita Puspa Ananda; Arif Bimantara
BEMAS: Jurnal Bermasyarakat Vol 6 No 1 (2025): BEMAS: Jurnal Bermasyarakat
Publisher : LPPMPK-Sekolah Tinggi Teknologi Muhammadiyah Cileungsi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37373/bemas.v6i1.1429

Abstract

Kuliah Kerja Nyata merupakan kesempatan bagi mahasiswa untuk mengabdi dan membantu permasalahan tempat mitra pengabdian. Permasalahan stunting menjadi perhatian masyarakat dan kader di Dusun Sembung. Stunting merupakan kegagalan pertumbuhan dan perkembangan anak yang ditandai dengan z-score <-2 SD. Beberapa program kerja sebagai upaya penanganan stunting yaitu: (1) Edukasi stunting (2) Inovasi produk abon lele sebagai upaya pencegahan stunting (3) Budidaya lele dan penanaman benih sayur. Metode pelaksanaan program kerja dibagi menjadi beberapa yaitu: (1) Menjelaskan materi (2) Tanya jawab (3) Praktek. Berdasarkan program kerja KKN ini mendapatkan feed back atau timbal balik yang baik dari masyarakat. Adanya program kerja tersebut dapat mengoptimalkan program pencegahan stunting yang ada di Dusun Smebung, serta fasilitas yang ditinggalkan dapat bermanfaat bagi masyarakat. Harapannya setiap program akan berjalan secara kontinyu dan tetap dipertahankan sebagai upaya pencegahan stunting dan Dusun Sembung menuju ke zero-stunting.