Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Implementasi Prinsip Good Governance Pada APBDes Pemerintahan Desa Cendana Hitam Kecamatan Tomoni Timur Kabupaten Luwu Timur Bakri Bakri; Andi Muhammad Sofian Assaury Yahya; Suljumansah Suljumansah; Hasliah Hasliah; Revoldai Agusta; Weda Wijaya
J-CEKI : Jurnal Cendekia Ilmiah Vol. 4 No. 2: Februari 2025
Publisher : CV. ULIL ALBAB CORP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/jceki.v4i2.7797

Abstract

Tujuan penelitian ini yakni untuk mengetahui penerapan prinsip Good Governance dalam pengelolaan keuangan desa di desa Cendana Hitam. Jenis penelitian merupakan studi kasus. Data diperoleh dengan melakukan wawancara, dokumentasi, dan observasi. Teknik analisis data yang digunakan yakni di awali dengan pendeskripsian narasumber, membandingkan teori dengan informasi yang diperoleh dari narasumber serta membandingkan teori dengan praktik yang diperoleh dari hasil wawancara dan observasi dalam sebuah table perbandingan, dan di akhiri dengan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa dari 9 prinsip Good Governance terdapat 7 prinsip yang telah diterapkan dengan sepenuhnya, sementara 2 prinsip sudah diterapkan tetapi belum sepenuhnya. Dari hasil pembahasan tersebut menunjukan bahwa belum semua prinsip dari Good Governance dapat diterapkan dengan sepenuhnya dalam pengelolaan keuangan desa dalam pemerintahan desa Cendana Hitam.
Pendampingan Pengelolaan Keuangan Rumah Tangga Bagi Warga Kecamatan Tinggimoncong Kabupaten Gowa Hasliah Hasliah; Bakri Bakri; Adriani Adriani; Agung Anugrah
JURNAL AKADEMIK PENGABDIAN MASYARAKAT Vol. 3 No. 4 (2025): Juli
Publisher : CV. KAMPUS AKADEMIK PUBLISING

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61722/japm.v3i4.6226

Abstract

Perencanaan keuangan dalam rumah tangga merupakan hal yang sangat penting bagi pasangan yang akan membangun rumah tangga. Pengelolaan pemasukan dan juga pembelanjaaan yang terencana akan dapat membangun rumah tangga yang sehat. Keuangan yang tidak sehat akan mudah sekali mengganggu keharmonisan rumah tangga. Dengan demikian pendampingan bagi warga masyarakat di Kecamatan Tinggimoncong untuk memberikan pembekalan dalam perencanaan keuangan keluarga sangat penting. Pembekalan keuangan rumah tangga ini meliputi pengenalan landasan dalam mengatur keuangan rumah tangga dan pengenalan kas kecil untuk mengelola pemasukan dan pengeluaran keuangan rumah tangga. Habitus lama yang mengatakan bahwa pemasukan dikurangi pengetuaran sama dengan menabung, harus diganti dengan habitus baru yaitu pemasukan dikurangi tabungan sama dengan pengeluaran.