This Author published in this journals
All Journal Jurnal Lempu
Fajar
Universitas Negeri Makassar

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Model Blended Learning terhadap Hasil Belajar Matematika Peserta Didik Kelas VI SDN 215 Tonralipue Faisal; Fajar; Ahmad Subair
Lempu PGSD Vol. 1 No. 3 (2024): November
Publisher : Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70713/lempu.v1i3.4683

Abstract

Penelitian ini menelaah tentang pengaruh model blended learning terhadap hasil belajar matematika materi lingkaran peserta didik kelas VI SDN 215 Tonralipue Kabupaten Wajo. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh model blended learning terhadap hasil belajar matematika materi lingkaran peserta didik kelas VI SDN 215 Tonralipue Kabupaten Wajo. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian pre-experimental dengan bentuk one group pretest-posttest design. Adapun populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh peserta didik di SDN 215 Tonralipue Kabupaten Wajo dan yang menjadi sampel yaitu peserta didik kelas VI tahun ajaran 2020/2021 sebanyak 20 peserta didik yang ditentukan melalui teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu tes berbentuk multiple choice dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis statistik deskriptif dan statistik inferensial. Berdasarkan hasil statistik deskriptif diketahui nilai rata-rata pretest yaitu 37.55 dan post test yaitu 62.00. Hasil statistik inferensial dengan paired sample t test diperoleh nilai P sebesar 0.000 (P<0.05) serta diperoleh nilai |thitung| sebesar -5.275 (|thitung|>ttabel) sehingga H0 ditolak dan H1 diterima. Maka dapat dipahami bahwa terdapat pengaruh model blended learning terhadap hasil belajar matematika materi lingkaran peserta didik kelas VI SDN 215 Tonralipue Kabupaten Wajo.