Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH MEDIA PEMBELAJARAN JIGSAW PUZZLE BERBASIS STEM PADA MATERI SISTEM EKSKRESI MANUSIA TERHADAP HASIL BELAJAR DI MTS MA’ARIF AMBULU Aliyah, Muflihatul; Hasbiyati, Haning; Sudiarti, Diah
EDUPROXIMA : Jurnal Ilmiah Pendidikan IPA Vol 7, No 2 (2025)
Publisher : Universitas Bhinneka PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/.v7i2.6046

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membandingkan hasil belajar dari kelas kontrol dan eksperimen dengan melihat dampak dari penggunaan media jigsaw puzzle berbasis STEM pada materi Sistem Ekskresi. Jenis penelitian ini menggunakan desain quasi  eksperimental design. Soal pilihan ganda digunakan sebagai teknik tes, dan sampel terdiri dari 21 siswa dari kelas VIII-A (kelas eksperimen) dan 21 siswa dari kelas VIII-B (kelas kontrol). Hipotesis alternatif (Ha) diterima dan hipotesis nol (Ho) ditolak berdasarkan analisis data dengan menggunakan uji independent sample t test yang menunjukkan hasil sig. (2 tailed) sebesar 0,001 0,05. Hal ini menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan pada hasil belajar kelas kontrol dan kelas eksperimen melalui media pembelajaran jigsaw puzzle berbasis STEM pada materi sistem ekskresi manusia. Hal ini menunjukkan bahwa media pembelajaran jigsaw puzzle berbasis STEM dapat menjadi media yang bermanfaat untuk pembelajaran IPA, khususnya pada materi sistem ekskresi yang diajarkan di MTs.