Zabirullah, Muhammad
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PEOPLE PLEASER DALAM FOTOGRAFI EKSPRESI Zabirullah, Muhammad; Saputra, Nefri Anra; Putri Emas, Cindi Adelia
EZRA SCIENCE BULLETIN Vol. 3 No. 1 (2025): January-June 2025
Publisher : Kirana Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58526/ezrasciencebulletin.v3i1.271

Abstract

Penciptaan karya ini bertujuan untuk mengeksplorasi people pleaser dalam karya fotografi ekspresi sebagai refleksi atas tekanan sosial dan kehilangan identitas diri yang sering dialami individu. Fenomena people pleaser menggambarkan perilaku seseorang yang cenderung mengorbankan kebahagiaan pribadi demi memenuhi harapan orang lain. Penciptaan ini menggunakan teori semiotika Roland Barthes yang menganalisis tanda dalam dua tingkatan, yakni denotasi (makna literal) dan konotasi (makna simbolik), guna mengungkap pesan mendalam dari karya fotografi. Metode penelitian yang digunakan untuk menciptakan karya tentang people pleaser adalah pendekatan kualitatif melalui proses penciptaan karya fotografi yang berfokus pada simbolisme visual. Visualisasi karya diwujudkan melalui elemen-elemen simbolis yang memiliki makna yang mengacu kepada sikap dari people pleaser. Hasil perwujudan karya menunjukkan bahwa fotografi ekspresi efektif dalam merepresentasikan konflik batin seorang people pleaser. Melalui penggunaan simbol-simbol visual, karya ini berhasil menghadirkan makna yang mendalam tentang keterasingan diri dan perjuangan individu dalam mencari keseimbangan antara ekspektasi eksternal dan kebebasan identitas pribadi. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi refleksi bagi audiens dalam memahami dampak psikologis dari perilaku people pleaser.