This Author published in this journals
All Journal Arborescent Journal
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Efek Frekuensi Pakan pada Ikan Gurame (Osphronemus gouramhy) Yang Dipelihara Dengan Metode Pemuasaan Terhadap Pertumbuhan Dan Feed Convertion Ratio Tahir, Moh. Fikri; Putri, Ika Wahyuni; Darmawati, Darmawati
Arborescent Journal Vol 1 No 1 (2024): Januari
Publisher : Universitas Madako Tolitoli

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56630/arj.v1i1.521

Abstract

ABSTRAKTujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efek pemuasaan dan pakan fermentasi terhadap laju pertumbuhan dan FCR ikan gurame (Osphronemus gouramhy). Penelitian dilaksanakan pada bulan Juni s/d Agustus 2023. Bertempat di Kelurahan Nalu, Kabupaten Tolitoli. Media yang digunakan pada penelitian yaitu benih ikan gurame, pakan komersil, susu dan EM4 perikanan. Perlakuan yang dicoba yaitu  P1=Dua kali pemberian pakan (Pukul 06.00, dan 18.00), P2=Tiga kali pemberian pakan (Pukul 06.00, 12.00, dan 18.00), P3=Empat kali pemberian pakan (Pukul 06.00, 10.00, 14.00, dan 18.00) dan P4=Lima kali pemberian pakan (Pukul 06.00, 09.00, 12.00, 15.00 dan 18.00). Hasil penelitian menunjukkan ikan Gurami yang dipelihara dengan metode 1 hari pemuasaan dan selanjutnya 3 hari diberi pakan dengan frekuensi penberian pakan yang berbeda menunjukkan hasil yang berpengaruh secara signifikan terhadap pertumbuhan dan FCR, namun perlakuan P1 (pemberian pakan 2 kali sehari) dianggap sebagai perlakuan yang dapat menghemat waktu dalam pemberian waktu dibanding perlakuan lainnya.Kata kunci:  ikan gurame,  pemuasaan,  frekuensi pakan