Artha, I Komang Krisnu
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengembangan Website Responsive Company Profile Klinik Fidelity Dental Bali Artha, I Komang Krisnu; Wijaya, I Nyoman Yudi Anggara; Putra, A. A. Gede Adi Mega
Jurnal Media Infotama Vol 21 No 1 (2025): April 2025
Publisher : UNIVED Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37676/jmi.v21i1.6710

Abstract

Pertumbuhan pariwisata yang pesat di Bali diikuti dengan perkembangan digital yang terus berkembang khususnya melalui website company profile menjadi penting bagi para pelaku usaha yang memiliki target pasar wisatawan asing yang sedang berkunjung ke Bali untuk memperluas jangkauan pasar dan meningkatkan visibilitasnya. Dalam konteks ini klinik Fidelity Dental Bali ingin memperkenalkan perusahaanya kepada wisatawan asing yang ada di Bali. Namun, hingga saat ini, klinik tersebut belum memiliki website company profile yang responsive dan informatif. Oleh karena itu, penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengembangkan sebuah website company profile yang responsive untuk klinik Fidelity Dental Bali. Penelitian ini mengidentifikasi tujuan pengembangan website, manfaat yang dapat diperoleh oleh perusahaan dan pasien, serta gambaran kegiatan yang dilakukan dalam proses pengembangan. Tahap pengembangan website meliputi tahap pengumpulan data, perencanaan, pemilihan tema dan plugin, pembuatan website, pelatihan kepada staf terkait, dan pemeliharaan. Hasil dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif bagi klinik Fidelity Dental Bali dalam meningkatkan brand awareness, menjangkau pasar yang lebih luas, serta menyediakan informasi yang mudah diakses bagi calon pasien.