This Author published in this journals
All Journal Jurnal Grafis
Riana Nurkhoerunisa
Universitas Catur Insan Cendekia

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PERANCANGAN DESAIN TAMPILAN WEBSITE PERPUSTAKAAN CINTA BACA CIREBON MENGGUNAKAN METODE DESIGN THINKING Riana Nurkhoerunisa; A Sobi Mutohari; Yuni Awalaturrohmah Solihah
Jurnal Grafis Vol 1, No 2 (2023): Jurnal Grafis Volume 1, Nomor 2
Publisher : Universitas Catur Insan Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perpustakaan Cinta Baca yang berada di Cirebon menjadi pusat kegiatan pengembangan minat dan kegemaran membaca, tetapi informasi dalam perpustakaan belum termanfaatkan secara maksimal. Hal tersebut disebabkan karena kurangnya sumber daya manusia yang mengelola perpustakaan tersebut, serta kurangnya media untuk mengakses informasi di dalam perpustakaan tersebut. Website perpustakaan belakangan ini sudah mulai berperan di Indonesia. Walaupun website perpustakaan dikenal dengan koleksi yang disimpan dalam format digital, konsep perpustakaan digital menggambarkan koleksi dan layanan perpustakaan secara fisik. Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk mengatasi masalah informasi dalam perpustakaan belum termanfaatkan secara maksimal adalah memanfaatkan teknologi informasi berbasis digital yang telah ada yaitu dengan membuat desain tampilan perpustakaan menggunakan metode Design Thinking. Pada perancangan desain Desain Tampilan Website Perpustakaan Cinta Baca Cirebon penulis akan membuat desain tampilan website di salah satu software yaitu Figma dengan membuat desain yang menarik dan tidak monoton sehingga target audience akan tertarik pada desain tampilan website tersebut. Dengan harapan sebagai langkah awal dalam pengembangan desain website perpustakaan. Setelah itu akan dilakukan penelitian perancangan ini yaitu menggunakan metode design thinking dengan 5 tahap yaitu, empathize, define, ideate, prototype dan test. Dari kelima tahap itu akan menghasilkan perancangan desain tampilan website sesuai yang diinginkan oleh pengguna atau user tersebut.