This Author published in this journals
All Journal Media Bina Ilmiah
Ramdah M. Radjab
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

STRATEGI PENGEMBANGAN DESA SEGI TIGA EMAS DI KABUPATEN BIMA: MENINGKATKAN DAYA TARIK BUDAYA DAN ALAM Satria Rusdy Wijaya; Ramdah M. Radjab; Jujuk Ferdianto; Ainul Yalkin
Media Bina Ilmiah Vol. 19 No. 8: Maret 2025
Publisher : LPSDI Bina Patria

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merumuskan strategi pengembangan yang efektif untuk meningkatkan daya tarik budaya dan alam Desa Sari, Desa Soro, dan Desa Lambu.Metode penelitian yang digunakan adalah mixed methods, menggabungkan pendekatan kualitatif dan kuantitatif untuk mendapatkan gambaran yang menyeluruh mengenai kondisi daya tarik budaya dan alam desa-desa tersebut serta strategi pengembangannya. Data dikumpulkan melalui observasi lapangan untuk memahami kondisi fisik daya tarik wisata, wawancara mendalam dengan berbagai pemangku kepentingan, studi dokumentasi dari sumber-sumber seperti laporan Badan Pusat Statistik dan jurnal ilmiah, serta Focus Group Discussion (FGD) dengan pihak-pihak terkait seperti pemerintah daerah, pengelola wisata, dan masyarakat lokal. Luaran yang ditargetkan dari penelitian ini mencakup rekomendasi strategi pengembangan desa wisata yang berbasis kebutuhan lokal dan berkelanjutan, model tata kelola daya tarik budaya dan alam yang efektif, serta rencana pengemasan promosi wisata berbasis teknologi informasi untuk meningkatkan daya tarik wisatawan. Selain itu, penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat setempat melalui pariwisata yang berkelanjutan dan partisipatif, serta mendukung upaya pelestarian budaya dan lingkungan di Kabupaten Bima. Dengan pendekatan yang holistik dan kolaboratif, penelitian ini diharapkan dapat membantu mengoptimalkan potensi Desa Wisata Segi Tiga Emas sebagai destinasi wisata unggulan yang menarik dan berkelanjutan, memberikan manfaat ekonomi, sosial, dan lingkungan yang signifikan bagi masyarakat lokal