Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis apakah ada pengaruh secara parsial dan simultan antara reliability, responsiveness, assurance, ampethy, dan tangibles terhadap kepuasan tamu menginap di Grand Kuta Hotel and Residence Kuta Bali. Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 100 orang menggunakan non probalility sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner. Teknik analisis data menggunakan regresi linear berganda. Hasil analisis menyatakan secara parsial reliability (X1) berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan (Y) di Grand Kuta Hotel and Residence. Hal ini dapat dilihat dari koefisien regresi  yang ditemukan bernilai positif sebesar 0,270. Secara parsial responsiveness (X2) berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan (Y) di Grand Kuta Hotel and Residence. Hal ini dapat dilihat dari koefisien regresi  yang ditemukan bernilai positif sebesar 0,234. Secara parsial assurance (X3) berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan (Y) di Grand Kuta Hotel and Residence. Hal ini dapat dilihat dari koefisien regresi  yang ditemukan bernilai positif sebesar 0,199. Secara parsial empathy (X4) berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan (Y) di Grand Kuta Hotel and Residence. Hal ini dapat dilihat dari koefisien regresi  yang ditemukan bernilai positif sebesar 0,200. Secara parsial tangibles (X5) berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan (Y) di Grand Kuta Hotel and Residence. Hal ini dapat dilihat dari koefisien regresi  yang ditemukan bernilai positif sebesar 0,360. Secara simultan reliability (X1), responsiveness (X2), assurance (X3), empathy (X4), tangibles (X5), berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan (Y) Harris Hotel and Residences Riverview Kuta. Hal ini dibuktikan dengan analisis regresi berganda Y = -1,087 + 0,270 (X1) + 0,234 (X2) + 0,199 (X3) + 0,200 (X4) + 0,360 (X5). Analisis determinasi berganda reliability, responsiveness, assurance, empathy, dan tangibles memberikan kontribusi sebesar 53,4% terhadap kepuasan pelanggan Grand Kuta Hotel and Residence.