Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PROGRAM PENGABDIAN MASYARAKAT: PENCEGAHAN STUNTING MELALUI EDUKASI KELUARGA DAN PENINGKATAN GIZI DI MAGELANG Haresmita, Perdana Priya; Pratama, Digky Yoga; Hidayat, Irfan Ahmad; Vesandy, Ananda Salma; Dhani, Anidhita Putri Tamara; Erina, Chiquita Belva
Journal of Community Empowerment Vol 4, No 1 (2025): Juni
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31764/jce.v4i1.29679

Abstract

ABSTRAKStunting merupakan masalah gizi kronis yang menghambat pertumbuhan dan perkembangan anak, berdampak pada fisik, mental, dan intelektual. Dusun Jati Kidul, Desa Tonoboyo, Kecamatan Bandongan, Kabupaten Magelang, Provinsi Jawa Tengah menghadapi tantangan ini dengan dua balita teridentifikasi stunting dari 28 balita dan lima ibu hamil memerlukan perhatian gizi khusus. Program pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk mengurangi prevalensi stunting melalui berbagai kegiatan seperti Pemberian Makanan Tambahan di posyandu, sosialisasi pendewasaan usia perkawinan, penanaman tanaman Daun Kelor sebagai sumber pangan lokal bergizi, pengembangan resep makanan lokal untuk ibu hamil, serta pembuatan sistem informasi berbasis website tentang stunting. Metode pelaksanaan melibatkan ceramah, praktik langsung, dan evaluasi partisipasi aktif masyarakat. Sosialisasi disampaikan oleh ahli kesehatan, sementara praktik penanaman dilaksanakan bersama mahasiswa dan warga setempat. Hasil menunjukkan peningkatan kesadaran masyarakat tentang pentingnya pencegahan stunting, terutama dalam memanfaatkan sumber pangan lokal dan informasi yang disediakan melalui platform edukasi daring. Intervensi ini memberikan kontribusi nyata dalam meningkatkan upaya preventif masyarakat terhadap stunting secara berkelanjutan.Kata kunci: Stunting; Pemberian Makanan Tambahan; Sumber Pangan Lokal.ABSTRACTStunting is a chronic nutritional issue that hinders the growth and development of children, affecting their physical, mental, and intellectual capacities. Dusun Jati Kidul, located in Tonoboyo Village, Magelang Regency, Central Java Province faces this challenge with two out of 28 toddlers identified as stunted and five pregnant women requiring special nutritional attention. This community service program aims to reduce the prevalence of stunting through various activities, including the provision of supplementary feeding at local health posts, socialization on delaying marriage age, planting moringa trees as a nutritious local food source, developing local food recipes for pregnant women, and creating a web-based information system on stunting. The implementation methods include lectures, hands-on practice, and evaluation of active community participation. Socialization is conducted by health experts, while planting practices are carried out with students and local residents. The results demonstrate increased community awareness of the importance of stunting prevention, particularly in utilizing local food sources and the information provided through online educational platforms. This intervention has made a significant contribution to enhancing the community's preventive efforts against stunting sustainably.Keywords: Stunting; Supplementary Feeding; Local Food Sources.