Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Temperatur Pelelehan Plastik Polypropylene Terhadap Kuat Tekan Paving Block arlita, reggina gita; Utomo, Gunaedy; Indriani, Andi Marini
Jurnal Teknologi Terpadu Vol 13, No 1 (2025): JTT (Jurnal Terpadu Terpadu)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32487/jtt.v13i1.2311

Abstract

Plastik banyak digunakan dalam kehidupan sehari-hari, sehingga penggunaannya dalam masyarakat modern mengalami peningkatan yang pesat. Plastik mempunyai keunggulan seperti kuat, ringan, dan stabil, namun sulit terurai oleh mikroorganisme dalam lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh temperatur pelelehan plastik polypropylene pada pembuatan paving block, serta menentukan temperatur optimum untuk pembuatan paving block menggunakan plastik polypropylene sebagai bahan perekat. Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimen dengan komposisi komposisi 10% PP : 90 % Pasir , 20% PP : 80 % Pasir, 30% PP : 70 % Pasir Hasil menunjukkan bahwa temperatur optimal untuk kuat tekan tertinggi berada pada 240°C pada semua komposisi, dengan nilai kuat tekan masing-masing 6,11 MPa, 6,98 MPa, dan 7,70 MPa. Pada temperatur 260°C, kuat tekan mengalami penurunan signifikan karena pengaruh suhu tinggi yang mengurangi daya ikat plastik terhadap pasir. Penurunan ini disebabkan oleh perubahan sifat material pada suhu yang lebih tinggi, yang mengurangi kemampuan plastik PP sebagai pengikat pasir.sehingga tidak masuk kedalam mutu paving block sesuai dengan SNI 03-0691 (1996).