Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENERAPAN MEDIA SMART BOX UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA SISWA KELAS V Tira, Tira; Melati, Felisitas Viktoria
Jurnal Pendidikan Sultan Agung Vol 5, No 2 (2025)
Publisher : Universitas Islam Sultan Agung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30659/jp-sa.5.2.126-135

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa dalam mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) melalui penerapan media pembelajaran Smart Box di kelas V SDN 06 Belangko. Metode penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) model Kemmis dan McTaggart yang dilakukan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari tahap perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Instrumen pengumpulan data meliputi observasi, tes tertulis, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan media Smart Box mampu meningkatkan keaktifan dan pemahaman siswa terhadap materi IPA, khususnya pada topik organ tubuh manusia. Peningkatan ini ditunjukkan oleh hasil tes belajar yang meningkat dari siklus I ke siklus II, serta meningkatnya keterlibatan siswa dalam proses pembelajaran. Kesimpulan dari penelitian ini adalah media Smart Box efektif digunakan sebagai media pembelajaran dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA. Kata Kunci: Media pembelajaran, smart box, hasil belajar, IPA, sekolah dasar