Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Pengaruh Strategi Bauran Pemasaran 4P Terhadap Keputusan Pembelian Beras Japonika Gunawan, Gozali; Erislan, Erislan
Community Engagement and Emergence Journal (CEEJ) Vol. 6 No. 2 (2025): Community Engagement & Emergence Journal (CEEJ)
Publisher : Yayasan Riset dan Pengembangan Intelektual

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37385/ceej.v6i2.8538

Abstract

Penelitian ini didasari oleh fakta bahwa keputusan pembelian konsumen dipengaruhi oleh bagaimana perusahaan mengelola keempat elemen pemasaran, dimana konsumen cenderung memilih produk dengan merek yang dikenal dan memiliki persepsi positif. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh elemen bauran pemasaran (product, price, place, promotion) terhadap keputusan pembelian konsumen beras Japonika melalui peran awareness sebagai mediator. Teknik pengambilan sampel menggunakan random sampling dengan rumus Slovin. Pengujian hipotesis dilakukan dengan uji T parsial, uji F simultan, dan analisis koefisien determinasi (R²). Hasil uji T menunjukkan nilai signifikansi masing-masing variabel (X1 = 0,07; X2 = 0,30; X3 = 0,06; X4 = 0,07) yang lebih besar dari 0,05, sedangkan uji F menghasilkan nilai signifikansi sebesar 0,000 (< 0,05) dan nilai R² sebesar 0,675. Berdasarkan temuan tersebut, dapat disimpulkan bahwa secara simultan variabel-variabel bauran pemasaran melalui awareness berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian konsumen, sehingga model yang diajukan dinyatakan fit dan dapat menjelaskan 67,5% variasi keputusan pembelian.