Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS FAKTOR FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRODUKTIFITAS PEKERJA PADA PROYEK PENINGKATAN JALAN LINGKUNGAN (PAKET 3) KEL.GUNTUNG MANGGIS Rizqon, Muhammad; Cahyadi, Hendra; Abdurrahman, Abdurrahman
Jurnal Kacapuri : Jurnal keilmuan Teknik Sipil Vol 8, No 1 (2025): Vol 8, No 1 2025 JURNAL KACAPURI : JURNAL KEILMUAN TEKNIK SIPIL (Edisi Juni 2025
Publisher : Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al-Banjari Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31602/jk.v8i1.19262

Abstract

Dalam dunia jasa konstruksi, produktivitas tenaga kerja adalah salah satu faktor penentu keberhasilan suatu proyek pembangunan. Dalam mengukur tingkat produktivitas tenaga kerja ada berbagai macam cara, salah satunya yaitu dengan meneliti besarnya tingkat LUR (Labour Utilitation Rate) masing-masing pekerja, yaitu meneliti sampai seberapa tingkat efektivitas pekerja dalam bekerja.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat produktivitas tenaga kerja dan mengetahui pengaruh umur, kesesuaian upah, pengalaman kerja, kesehatan dan manajerial terhadap tingkat produktivitas tenaga kerja. Penelitian ini dilakukan di Proyek Peningkatan Jalan Lingkungan (Paket 3) Kel. Guntung Manggis.Penelitian ini dilakukan dengan cara mengamati tingkat produktivitas 16 pekerja disertai dengan wawancara dengan menggunakan kuesioner pada pekerja. Dari hasil pengumpulan data baik data produktivitas dan kuesioner dilakukan proses pengolahan data dengan bantuan komputer dengan program Microsoft Excel.Dari analisis data yang telah dilakukan dapat diketahui bahwa tingkat produktivitas (LUR) rata-rata pekerja Proyek Peningkatan Jalan Lingkungan (Paket 3) Kel. Guntung Manggis adalah sebesar 67,771 %. Dari pengujian hipotesis yang telah dilakukan diperoleh nilai F sebesar 5,396681 > F Tabel 3,63 dan nilai sig.f = 0.018239 < 0,05. Dari nilai-nilai tersebut tersebut dapat disimpulkan bahwa variabel bebas secara simultan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap besarnya produktivitas pekerja Proyek Peningkatan Jalan Lingkungan (Paket 3) Kel. Guntung Manggis. Secara parsial variabel yang mempunyai pengaruh signifikan adalah pengalaman kerja dengan sig.t = 0.007575 < 0,05 dan t = 3.544073 > 2,26216.