Sopianti, Herlin
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pelatihan Desain Digital Berbasis Canva bagi Anak Migran Indonesia di SB Kulim, Penang: Upaya Peningkatan Literasi Teknologi dan Rasa Percaya Diri Adhantoro, Muhammad Syahriandi; Anif, Sofyan; Sutopo, Anam; Umardhani, Niluh Sekar Zulfa; Ulya, Walidatul; Sopianti, Herlin
Jurnal Ilmiah Kampus Mengajar Vol. 5, No. 1, April 2025
Publisher : Asosiasi Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan Perguruan Tinggi Muhammadiyah Aisyiyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56972/jikm.v5i1.232

Abstract

Anak-anak migran Indonesia di Penang, Malaysia, khususnya di Sanggar Bimbingan (SB) Kulim, mengalami keterbatasan akses pendidikan formal akibat ketiadaan dokumen kependudukan. Untuk membantu meningkatkan keterampilan abad ke-21, khususnya literasi teknologi, dilakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat berupa pelatihan desain digital menggunakan platform Canva. Kegiatan ini dilaksanakan oleh dosen dan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Kemitraan Internasional (KKN-KI) Angkatan ke-9 selama tiga hari, diikuti oleh 12 siswa dengan bimbingan intensif menggunakan tiga unit laptop. Metode pelatihan mengedepankan pendekatan partisipatif dan praktik langsung. Materi disampaikan secara bertahap mulai dari pengenalan antarmuka Canva, pemilihan elemen desain, hingga pembuatan proyek sederhana. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan kemampuan peserta dalam menggunakan Canva serta peningkatan kreativitas dan kepercayaan diri. Evaluasi dilakukan melalui observasi dan wawancara, yang menunjukkan bahwa mayoritas peserta memberikan tanggapan positif terhadap materi, metode, dan suasana pelatihan. Program ini membuktikan bahwa pelatihan berbasis teknologi yang disesuaikan dengan konteks peserta mampu memberikan dampak positif bagi anak-anak migran, baik dari aspek keterampilan maupun afektif. Kegiatan ini juga memperkuat peran pengabdian masyarakat dalam menjawab tantangan pendidikan transnasional.