Malik, Akmal
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

UPAYA GURU BACA TULIS AL-QUR’AN (BTQ) DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA AL-QUR’AN DI TINGKAT MADRASAH TSANAWIYAH Malik, Akmal; Maya, Rahendra; Wartono, Wartono
Cendikia Muda Islam: Jurnal Ilmiah Vol. 5 No. 01 (2025): Cendikia Muda Islam: Jurnal Ilmiah
Publisher : STAI Al-Hidayah Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30868/cendikia.v5i01.8841

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh masalah yang sering terjadi dalam upaya Guru Baca Tulis Al-Qur’an dalam meningkatkan kemampuan membaca Al-Qur’an siswa kelas VIII. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) Mendeskripsikan upaya Guru Baca Tulis Al-Qur’an. (2) Mendeskripsikan faktor-faktor pendukung upaya Guru Baca Tulis Al-Qur’an.(3) Mendeskripsikan faktor-faktor penghambat upaya Guru Baca Tulis Al-Qur’an. (4) Mendeskripsikan solusi faktor-faktor penghambat upaya Guru Baca Tulis Al-Qur’an. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif yang menjadi subjek penelitian ini adalah guru Baca Tulis Al-Qur’an (BTQ). Adapun hasil penelitian mengungkapkan bahwa: (a), upaya guru BTQ dalam meningkatkan kemampuan membaca Al-Qur’an siswa yaitu guru tidak lelah memberi motivasi, tugas dan hukuman kepada siswa. (b), faktor pendukungnya adalah adanya dukungan dari mudir pesantren, Kepala Sekolah, guru-guru, dan sarana prasarana yang lengkap. (c), faktor penghambatnya adalah adanya murid yang tidak disiplin, dan adanya guru yang kedapatan tidak menghadiri halaqoh Al-Qur’an (d) solusi dari faktor penghambat adalah dengan cara pemberian hukuman dan motivasi terus-menerus kepada murid, dan teguran dari mudir kepada guru yang enggan disiplin