Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Analisis Korelasi Ujian Sumatif Akhir Semester  dengan Hasil Ujian EXOT Pelajaran  Bahasa Arab Siswa Kelas 5 SD Al-Wildan 4 Jakarta Fadhilah Nurzahira
Jejak digital: Jurnal Ilmiah Multidisiplin Vol. 1 No. 4 (2025): JULI (Edisi Spesial)
Publisher : INDO PUBLISHING

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63822/gz0awp15

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara evaluasi sumatif akhir semester dengan hasil ujian EXOT (Examination of Authority) dalam pembelajaran bahasa Arab siswa kelas 5 SD Al-Wildan 4 Jakarta. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode korelasional. Sampel penelitian berjumlah 24 siswa, dan teknik pengambilan sampel dilakukan secara purposive. Uji normalitas data menunjukkan bahwa data tidak berdistribusi normal, sehingga analisis korelasi dilakukan menggunakan uji Spearman Rank. Hasil penelitian menunjukkan adanya hubungan yang signifikan antara nilai evaluasi sumatif akhir semester dan hasil ujian EXOT, dengan nilai signifikansi 0,005 dan koefisien korelasi sebesar 0,549 atau 54,9 %. Temuan ini menunjukkan bahwa evaluasi sumatif tidak hanya mengukur aspek kognitif siswa, tetapi juga berkorelasi dengan keterampilan lisan mereka dalam bahasa Arab. Penelitian ini merekomendasikan agar guru mengintegrasikan evaluasi tertulis dan lisan secara seimbang untuk mencerminkan kompetensi siswa secara lebih utuh.
Konsep Tasybih dalam Ilmu Balaghah dan Analisis Tasybih Al-Jahiz dalam Kitab Al-Bayan Wa At-Tabyin Fadhilah Nurzahira
Jurnal Teologi Islam Vol. 1 No. 2 (2025): NOVEMBER (in progress)
Publisher : Indo Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63822/7anb8b63

Abstract

Artikel ini mengkaji konsep tasybih dalam ilmu balāghah serta menganalisis gaya bahasa al-Jahiz sebagaimana tercermin dalam karya klasiknya, al-Bayan wa at-Tabyin. Tasybih merupakan perangkat penting dalam retorika Arab yang berfungsi untuk memperjelas makna, memperindah bahasa, dan memperkuat daya persuasi teks. Dengan menggunakan metode penelitian kualitatif kepustakaan dan teknik analisis isi, kajian ini berfokus pada bab تشبيه الشيء بالشيء  من الشعر  dalam kitab tersebut. Hasil analisis menunjukkan bahwa al-Jahiz tidak menyusun teori tasybih secara sistematis seperti tokoh setelahnya, tetapi ia menampilkan penerapan tasybih secara kreatif dan kontekstual melalui syair, kisah, dan analogi yang hidup. Gaya balāghah al-Jahiz secara umum ditandai oleh kekuatan argumentasi, penggunaan narasi, humor halus, serta kejernihan makna (bayan). Dengan demikian, karya al-Bayan wa at-Tabyin memiliki peran penting dalam membentuk fondasi awal teori balāghah klasik dan menginspirasi perkembangan retorika Arab pada masa sesudahnya.