Maharani, Wita
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Kinerja Keuangan Terhadap Financial Distress Pada Perusahaan Otomotif Di Indonesia Maharani, Wita; Latif, Imam Nazaruddin; Sonaria, Mita
JURNAL ILMIAH M-PROGRESS Vol 15 No 2 (2025): JURNAL ILMIAH M-PROGRESS
Publisher : Feb Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35968/mpu.v15i2.1514

Abstract

Industri otomotif di Indonesia menghadapi tantangan seperti fluktuasi ekonomi dan gangguan rantai pasok, yang meningkatkan risiko financial distress. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kinerja keuangan, diukur melalui Return on Asset (ROA), Current Ratio (CR), dan Debt to Asset Ratio (DAR), terhadap financial distress pada perusahaan otomotif yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2021–2023. Pendekatan kuantitatif dengan model Grover dan regresi linear berganda digunakan untuk menganalisis data laporan keuangan tahunan dari 13 perusahaan otomotif. Hasil menunjukkan bahwa ROA berpengaruh positif dan signifikan terhadap financial distress, sementara CR dan DAR tidak signifikan secara individu. Secara simultan, ketiga variabel ini berpengaruh signifikan. Penelitian ini memberikan wawasan bagi manajer keuangan untuk mengelola risiko dan bagi investor untuk menilai kesehatan finansial perusahaan otomotif.