Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Implementasi MBKM Terhadap Proses Pembelajaran Kolaboratif di Universitas Mega Buana Amanah AN, Indra; Dwi Yanti, Yuniar; Dangkeng, Arianto
Mega Buana Journal of Innovation and Community Service Vol. 1 No. 1 (2022): Juli Tahun 2022
Publisher : LPPM Universitas Mega Buana Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59183/rzjfgz89

Abstract

Proses pembelajaran dalam Kampus Merdeka merupakan salah satu perwujudan pembelajaran yang berpusat pada mahasiswa (student centered learning) yang sangat esensial. Pembelajaran dalam Kampus Merdeka memberikan tantangan dan kesempatan untuk pengembangan inovasi, kreativitas, kapasitas, kepribadian, dan kebutuhan mahasiswa, serta mengembangkan kemandirian dalam mencari dan menemukan pengetahuan melalui kenyataan dan dinamika lapangan seperti persyaratan kemampuan, permasalahan riil, interaksi sosial, kolaborasi, manajemen diri, tuntutan kinerja, target dan pencapaiannya. Melalui program Merdeka Belajar yang dirancang dan diimplementasikan dengan baik, maka hard skill dan soft skills mahasiswa akan terbentuk dengan kuat. Kegiatan ini berlokasi di Universitas Mega Buana Palopo yang dilaksanakan pada bulan Desember 2021. Peserta kegiatan ini adalah seluruh pimpinan Universitas Mega Buana Palopo, Dosen, Tendik dan Mahasiswa Universitas Mega Buana Palopo. Metode kegiatan dilakukan melalui focus grup diskusi, wawancara dan menggunakan kuesioner. Hasil didapatkan bahwa Universitas Mega Buana Palopo telah menjalankan beberapa program yang mendukung program MBKM, seperti pemagangan mahasiswa, projek independent mahasiswa, KKN, Universitas Mega Buana dapat mengoptimalkan proses pembelajaran kolaboratif bagi mahasiswa, Universitas Mega Buana Palopo dapat menjalankan secara optimal program MBKM mulai dari tingkat Internal PT, Universitas Mega Buana dapatmeningkatkan link and match dengan industri dengan menjadikan Praktisi Industri sebagai dosen pengajar serta peningkatan pemagangan mahasiswa sesuai pada sektor industry.