Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS STRUKTUR BELANJA PEMERINTAH DAERAH TERHADAP KEMISKINAN DI KAWASAN TIMUR INDONESIA Potale, Arif; Dai, Sri Indriyani S.; Santoso, Ivan Rahmad
Oikos Nomos: Jurnal Kajian Ekonomi dan Bisnis Vol 17, No 2 (2024): Desember 2024
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37479/jkeb.v17i2.27313

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Dampak Struktur Belanja Pemerintah Daerah Terhadap Tingkat Kemiskinan di Kawasan Timur Indonesia. Data yang digunakan dalam penelitan ini yaitu data sekunder berupa 13 provinsi di Kawasan Timur Indonesia, periode 2013-2022, bersumber dari Badan Pusat Statistik dan Kementrian Keuangan. Metode yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda dengan menggunakan data panel.Hasil analisis menunjukkan bahwa fungsi belanja ekonomi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kemiskinan. Artinya peningkatan fungsi belanja ekonomi akan meningkatkan kemiskinan. Fungsi belanja Perlindungan Sosial berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kemiskinan. Dimana peningkatan fungsi belanja Perlindungan Sosial dapat menurunkan kemiskinan, Fungsi belanja Pendidikan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kemiskinan. Artinya setiap peningkatan fungsi belanja Pendidikan akan meningkatkan kemiskinan. Fungsi belanja Kesehatan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kemiskinan. Yang artinya peningkatan Kesehatan dapat meningkatkan Kemiskinan. Fungsi belanja parawisata budaya berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kemiskinan. Artinya peningkatan fungsi belanja pariwisata dan budaya menurunkan maka kemiskinan di Kawasan Timur Indonesia.