Fikri Rashief Azwar, Zahir
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Strategi Kepemimimpinan Dalam Meningkatkan Kinerja Organisasi Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Perguruan Tinggi Universitas Negeri Padang (HIPMI PT UNP) Dea Ananta, Delta; Syamsir, Syamsir; Nor Elijha, Mila; Ilham, Rahmatul; Fikri Rashief Azwar, Zahir; Amanda, Audrey
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 1 (2025)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v9i1.26634

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi kepemimpinan dalam meningkatkan kinerja organisasi Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Perguruan Tinggi Universitas Negeri Padang (HIPMI PT UNP). Kesenjangan yang dianalisis dalam penelitian ini adalah bagaimana strategi kepemimpinan yang diterapkan di HIPMI PT UNP berpengaruh terhadap produktivitas organisasi, partisipasi anggota, dan pencapaian program kerja. Metode yang digunakan adalah survei kuantitatif dengan sampel 40 mahasiswa anggota HIPMI PT UNP, yang mencakup berbagai program studi. Data dikumpulkan melalui kuesioner dan dianalisis menggunakan teknik statistik deskriptif untuk mengukur persepsi responden terhadap efektivitas kepemimpinan dalam organisasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas responden memberikan penilaian positif terhadap strategi kepemimpinan yang diterapkan, terutama dalam hal komunikasi, partisipasi anggota, dan pencapaian tujuan organisasi. Meskipun demikian, terdapat beberapa tantangan terkait inkonsistensi pelaksanaan kegiatan dan koordinasi antaranggota yang perlu diperbaiki untuk mencapai kinerja organisasi yang lebih optimal. Kesimpulannya, strategi kepemimpinan yang diterapkan di HIPMI PT UNP efektif dalam meningkatkan kinerja organisasi, meskipun perbaikan pada beberapa aspek operasional diperlukan untuk memperkuat efektivitas organisasi.